Dinkes PP KB Kapuas Hulu Pastikan 23 Puskesmas Sudah Ada Laboratorium
“Tak kalah penting lagi adalah, kelengkapan alat kesehatan lainnya, seperti, hematologi analyzer, mikroskop binokuler, urine analyzer, hemoglobin
Penulis: Sahirul Hakim | Editor: Rivaldi Ade Musliadi
Ringkasan Berita:
- Perlengkapan kesehatan lainnya di Puskesmas itu sendiri sendiri, jelas Nanang, selain laboratorium, Puskesmas juga ada tenaga analisis kesehatan.
- Kemudian kata Nanang, Puskesmas di 23 kecamatan wilayah Kapuas Hulu, juga bisa untuk pemeriksaan darah rutin, urine, dahak termasuk pemeriksaan kualitas air itu sendiri.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KAPUAS HULU - Sekretaris Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (Dinkes PP) Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat, Nanga Padli, menyampaikan, semua puskesmas di Kapuas Hulu, sudah ada laboratorium.
"Laboratorium di puskesmas, hanya sekedar untuk mengecek, asam urat, kolesterol, dan gula darah. Jadi tidak seperti laboratorium yang ada di rumah sakit," ujarnya kepada Tribun Pontianak, Minggu 9 November 2025.
Sedangkan untuk perlengkapan kesehatan lainnya di Puskesmas itu sendiri sendiri, jelas Nanang, selain laboratorium, Puskesmas juga ada tenaga analisis kesehatan.
• Pasca Dugaan Keracunan MBG, Pemda Evaluasi Program MBG di Kapuas Hulu
“Tak kalah penting lagi adalah, kelengkapan alat kesehatan lainnya, seperti, hematologi analyzer, mikroskop binokuler, urine analyzer, hemoglobin meter, fotometer dan lainnya," ucapnya.
Kemudian kata Nanang, Puskesmas di 23 kecamatan wilayah Kapuas Hulu, juga bisa untuk pemeriksaan darah rutin, urine, dahak termasuk pemeriksaan kualitas air itu sendiri.
"Pastinya kami akan terus meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di wilayah Kabupaten Kapuas Hulu, paling tidak masyarakat bisa mendapatkan penanganan kesehatan pertama di tingkat Puskesmas," ungkapnya. (*)
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!
Dinas Kesehatan
laboratorium
Puskesmas
Kapuas Hulu
Berita Terbaru Tribun Pontianak
Kalbar
Kalimantan Barat
Minggu 9 November 2025
| Pasca Dugaan Keracunan MBG, Pemda Evaluasi Program MBG di Kapuas Hulu |
|
|---|
| Bertemu Kelompok Tenun Lokal di Desa Kumpang Ilong Sekadau, Windy Dorong Pengembangan Tenun Lokal |
|
|---|
| Semarak Kelam Tourism Festival 2025, Kartiyus Apresiasi Kerja Keras Panitia |
|
|---|
| Hadiah Terindah di Usia Senja, Tokoh Agama Kayong Utara Dapat Kesempatan Umrah Gratis |
|
|---|
| PT Kemysantra Catat Penjualan 100 Unit Rumah di Tengah Sepinya Pasar Properti |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/lembaga-sertifikasi-profesi-smk-smti-pontianak-laksanakan-uji-kompetensi-1.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.