TRAGEDI di Sungai Pengkedant Sanggau, Bocah 8 Tahun Meninggal Tertimbun Tanah Longsor Saat Bermain
Seorang anak laki-laki berusia delapan tahun inisial VDP meninggal dunia akibat tertimpa longsoran tanah di tepi aliran anak Sungai Pengkedant
Penulis: Hendri Chornelius | Editor: Syahroni
Ringkasan Berita:
- Seorang bocah 8 tahun tewas tertimpa longsoran tanah di tepian anak Sungai Pengkedant, Dusun Peruan Dalam, Kecamatan Tayan Hulu, Kabupaten Sanggau, saat bermain bersama dua rekannya pada Rabu, 5 November 2025.
- Hasil visum menyatakan korban meninggal akibat sesak dan kelelahan hebat, tanpa ditemukan tanda-tanda kekerasan, sehingga peristiwa ini dipastikan murni kecelakaan.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU – Seorang anak laki-laki berusia delapan tahun inisial VDP meninggal dunia akibat tertimpa longsoran tanah di tepi aliran anak Sungai Pengkedant, Dusun Peruan Dalam, Desa Peruan Dalam, Kecamatan Tayan Hulu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat,Rabu 5 November 2025 sore.
Korban merupakan seorang pelajar SD yang tinggal bersama keluarganya di wilayah tersebut.
Peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 14.00 WIB, ketika korban tengah bermain bersama dua rekannya, AST dan H, di tepian sungai yang biasa dijadikan warga sebagai tempat memancing dan mencari hewan labi-labi.
Awalnya, ketiga anak itu hanya memancing ikan di aliran sungai.
Baca juga: NIAT Antar Kue, Berujung Duka! Siti Ukhro Meninggal Setelah Ditabrak di Ayani Depan SMKN 5 Pontianak
Namun, tak lama kemudian mereka beralih bermain di tebing tanah di sisi sungai yang kondisinya gembur dan rawan longsor.
Tanpa disadari, korban mulai menggali tanah di bekas lubang yang sebelumnya digunakan warga mencari labi-labi.
Tiba-tiba, bagian tebing runtuh dan menimpa tubuh korban.
Dua temannya yang berada tidak jauh dari lokasi mendengar suara air dan mendapati korban sudah tertimbun tanah.
Mereka berusaha menarik tubuh korban dari timbunan dan membawanya ke tempat aman.
Baca juga: TRAGEDI Maut Rombongan Motor Gede Menuju Singkawang! Aurelika Mahasiswi Poltekkes Tewas di Tempat
Namun, VDP sudah dalam keadaan tidak sadarkan diri.
Kedua saksi segera berlari ke rumah orang tua korban untuk memberitahukan kejadian tersebut.
Sang ayah bersama para saksi langsung menuju lokasi, lalu membawa anaknya ke Polindes Peruan Dalam untuk mendapatkan pertolongan pertama.
Sekitar pukul 15.00 WIB, bidan Polindes memeriksa kondisi korban dan menyatakan tidak ditemukan tanda-tanda denyut nadi. Bidan menyarankan keluarga membawa korban ke Puskesmas Sosok untuk pemeriksaan medis lanjutan.
Baca juga: TRAGEDI Malam Sungai Kapuas! Perahu Penyeberangan Tenggelam Bawa 8 Motor hingga Penumpang Anak Kecil
Saat tiba di puskesmas sekitar 15.30 WIB, tim medis memastikan bahwa korban sudah meninggal dunia sekitar satu jam sebelumnya.
Hasil visum menunjukkan tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.
Bocah tertimbun tanah
Longsor Sanggau
Tragedi Tayan Hulu
Anak tewas bermain sungai
Sungai Pengkedant
Kecelakaan anak Sanggau
Waspada daerah rawan longsor
Viral Lokal
| VIRAL! Duel Siswa SMPN Kubu Raya Saling Adu Jotos, Dinas Klaim Bukan Bullying Murni Perkelahian |
|
|---|
| Dua Lembaga Layangkan Gugatan Atas Pembebasan Bersyarat Setya Novanto |
|
|---|
| TERCIDUK! 11 Pelajar-Mahasiswa Digerebek Check-in di Sambas, Tes Kehamilan & Pelumas Jadi Saksi |
|
|---|
| Bocah 10 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia di Sungai Monterado, Begini Kronologinya |
|
|---|
| BREAKING NEWS - Maut Renika Jumina, Ibu Guru Madrasah Meninggal Kecelakaan di Jl Tanray 2 Pontianak |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/bocah-Sanggau-tertimpa-tanah.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.