Dinas Kesehatan Kota Pontianak Gelar Jambore Kader Posyandu Tingkat Kota Pontianak 2024
Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak, dr Saptiko mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang digelar setiap tahunnya.
Penulis: Muhammad Firdaus | Editor: Mirna Tribun
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Dinas Kesehatan Kota Pontianak menggelar Jambore Kader Posyandu Tingkat Kota Pontianak 2024.
Pembukaan kegiatan yang bertemakan 'bergerak bersama wujudkan integrasi layanan primer di posyandu' ini digelar di halaman Kantor Dinas Kesehatan Kota Pontianak, Sabtu 8 Juni 2024.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak, dr Saptiko mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang digelar setiap tahunnya.
Menurutnya kegiatan ini merupakan wadah bagi seluruh kader posyandu di Kota Pontianak untuk berkumpul, berbagi pengalaman, mendapatkan pengetahuan dan keterampilan bagi kader.
"Dan sekaligus ada lomba-lomba yang nantinya kita akan memilih posyandu terbaik se-Kota Pontianak," ujarnya.
"Nanti posyandu terbaik ini akan mewakili Kota Pontianak dalam lomba posyandu tingkat provinsi bahkan sampai tingkat nasional," jelasnya.
• Dinkes Provinsi Kalbar Catat 1.561 Kasus Gigitan Hewan Penular Rabies Sepanjang 2024
Kepada seluruh kader posyandu se-Kota Pontianak, dr Saptiko mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya sebab telah bekerja dengan sukarela untuk kesehatan masyarakat.
"Dan memang posyandu ini masih memerlukan bantuan dari berbagai pihak, untuk agar mereka bisa melaksanakan posyandu ini dengan baik," imbuhnya.
Berikut daftar juara pada gelaran Jambore Kader Posyandu Tingkat Kota Pontianak 2024:
Kategori Kader Berprestasi Bidang Kesehatan
Juara I: Nurul Azizah
(Posyandu Aster Kelurahan Siantan Hilir Kecamatan Pontianak Utara)
Juara II: Maryani
(Posyandu Arthaland Kelurahan Pal Lima Kecamatan Pontianak Barat)
Juara III : Ema Ariani
(Posyandu Borneo Kelurahan Banjar Serasan Kecamatan Pontianak Timur)
Harapan I : Nuraini
(Posyandu Melati Kelurahan Tanjung Hulu Kecamatan Pontianak Timur)
Harapan II : Santi
(Posyandu Dahlia Kelurahan Sungai Jawi Kecamatan Pontianak Kota)
Harapan III : Muhayati
(Posyandu Fikri Kelurahan Mariana Kecamatan Pontianak Kota)
• Dinkes Kalbar Imbau Masyarakat Tingkatkan PHBS di Musim Penghujan
Kategori Posyandu Berprestasi
dinas kesehatan kota pontianak
Dinas Kesehatan
Posyandu
Jambore Kader Posyandu Tingkat Kota Pontianak 2024
Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak
dr Saptiko
| Dinkes Landak Dorong Dapur MBG Segera Miliki Sertifikat Laik Higiene Sanitasi |
|
|---|
| Bupati Kapuas Hulu Akan Panggil Dinkes PP KB, Terkait Uang Negara yang Raib di Aplikasi CMS |
|
|---|
| Posyandu Alfamart dan Cussons Baby hadir di 34 Kota, Jangkau Ribuan Ibu dan Anak |
|
|---|
| Uang Negara Rp 500 Juta di Dinkes PP KB Kapuas Hulu Dikuras Penipu Mengaku Pegawai Bank |
|
|---|
| Dinas Kesehatan Pontianak berikan Imunisasi HPV Efektif untuk Cegah Kanker Serviks pada Anak |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Pj-Wali-Kota-Pontianak-Ani-Sofian-didampingi-Pj-Ketua-TP-PKK-Kota-Pontianak-1.jpg)