Berita Viral
KRONOLOGI Penemuan Bocah Alvaro: Hilang di Masjid 8 Bulan Lalu hingga Ditemukan Tinggal Kerangka
Setelah delapan bulan dinyatakan hilang, bocah berusia enam tahun Alvaro Kiano Nugroho ditemukan meninggal dunia.
Tugimin mengaku sempat curiga ketika ia mengantarkan dokumen tambahan untuk keperluan penyelidikan.
Saat itu, ia mendengar penyidik saling berbisik bahwa pelaku yang menculik cucunya ada di Mapolres Jakarta Selatan.
Ia pun sempat menanyakan hal itu kepada penyidik, tetapi belum mendapatkan jawaban pasti bahwa AI adalah pelaku yang dimaksud.
“Saya curiga ada omongannya menjurus ke pelaku itu tadi, ada omongan ‘Oh dia belum tahu,’ terus langsung diem. Pas saya mau pulang, saya salaman dengan penyidik, ‘Pak memang pelaku ada di sini?’ ‘udah’ begitu aja, terus saya pulang,” jelas Tugimin.
Kronologi Alvaro Hilang
Alvaro Kiano Nugroho terakhir terlihat di Masjid Jami Al Muflihun, Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Kamis (6/3/2025).
Pada hari kejadian, seorang pria yang mengaku sebagai ayah Alvaro disebut datang ke lokasi kejadian mencari bocah laki-laki itu.
Informasi tentang kedatangan pria tersebut baru diketahui kakek Alvaro, Tugimin dari marbut Masjid Jami Al Muflihun, tiga hari setelah Alvaro dinyatakan hilang.
"Itu ada orang datang, ditanya sama marbut, 'Pak, cari siapa?' 'Cari anak saya. Alvaro katanya kalau shalat di masjid sini.' 'Itu ada anaknya di atas.' Kata marbut begitu," ungkap Tugimin.
Baca juga: Jejak Alvaro Masih Misterius, Polisi Selidiki Sosok Pria yang Mengaku Ayahnya
Setelah itu, marbut tidak memperhatikan lagi gerak-gerik pria tersebut. Marbut sibuk mempersiapkan pelaksanaan shalat Maghrib dan berbuka puasa.
Usai berbuka puasa dan waktu shalat Maghrib, Alvaro tak kunjung pulang. Tugimin belum merasa curiga, karena sang cucu memang kerap bermain sepak bola bersama teman-temannya pada malam hari.
“Saya sadar untuk mencari itu jam 21.30 WIB. ‘Kok cucu saya belum pulang? Ke mana?’. Saya bilang kayak begitu,” ujar dia.
Tugimin, yang merupakan pensiunan petugas pemadam kebakaran Lebak Bulus, segera menyambangi lokasi terakhir Alvaro terlihat. Ia juga mendatangi teman-teman yang biasa bermain dengan cucunya. Namun, upayanya tak membuahkan hasil.
Adapun ayah kandung Alvaro saat ini sedang menjalani hukuman atas kasus narkoba di Lapas Cipinang. Sementara itu, ibunya bekerja di Malaysia.
“Ibu sama bapaknya itu sudah pisah dan ibunya sudah punya suami lagi. Secara resmi menikah di KUA Kecamatan Pesanggrahan,” tegas Tugimin.
Pihak keluarga telah mendatangi alamat terakhir keluarga ayah kandung Alvaro. Namun, mereka disebut telah berpindah rumah.
“Sudah. Saya sudah cek (ke alamat lama), tapi ternyata sudah pindah. Ternyata kepolisian dari Polres Jakarta Selatan itu sudah menemukan tempat alamatnya,” ujar dia.
“Dan bahkan sampai, suami dari adik bapaknya Alvaro dibawa ke Jakarta untuk ditunjukkan kepada marbut, ternyata yang datang bukan itu,” lanjutnya.
Keluarga akhirnya telah melaporkan hilangnya Alvaro ke polisi.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Alvaro, Bocah Pesanggrahan yang Hilang 8 Bulan Ditemukan Meninggal"
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!
Alvaro Kiano Nugroho
Bocah Hilang Pesanggrahan
Kasus Alvaro
Hilang 8 Bulan
Ayah Tiri Tersangka
Pesanggrahan Jakarta Selatan
Kali Cilalay Tenjo
Bogor
penemuan kerangka
Penculikan Anak
Polres Jakarta Selatan
Kapolsek Pesanggrahan
Pemeriksaan DNA
Berita Viral
| SENGIT! Kondisi Terkini Laut China Selatan, Amerika Serikat dan Filipina Resmi Bentuk Satgas Perang |
|
|---|
| Lapor SPT 2026! Cara Mudah Lihat Nomor NPWP Online Pakai NIK KTP Kini Bisa Lewat HP |
|
|---|
| Aturan Baru Bayar Pajak Kendaraan Mulai Desember 2025, Kini Syarat Pengesahan STNK Tak Perlu BPKB |
|
|---|
| Berubah! Tarif Listrik Terbaru Mulai 24 November 2025, Cek Harga Token Semua Golongan Pelanggan PLN |
|
|---|
| Lowongan Magang SMK Terbaru Program Kemensetneg Dibuka Sampai 5 Desember 2025, Cek Gaji & Tunjangan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Alvaro-Kiano-Nugroho-ditemukan-dalam-kondisi-tidak-bernyawa.jpg)