Kodim 1201/Mempawah Siap Dukung Penanganan Bencana, Pastikan Sinergi dan Kesiapan Personel

"Kegiatan apel kesiapan ini merupakan langkah awal untuk memastikan sinergi dan kesiapan personel serta peralatan dalam penanganan

Penulis: Ramadhan | Editor: Rivaldi Ade Musliadi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/RAMADHAN
CEK PERALATAN - Wakil Bupati, Wakapolres, Pasi Log Kodim 1201/Mph, dan jajaran lainnya mengecek peralatan penanganan bencana, seusai Apel Kesiapsiagaan Menghadapi Cuaca Ekstrem dan Bencana Hidrometeorologi Tahun 2025, yang digelar di halaman Mapolres Mempawah, Rabu 5 November 2025. 
Ringkasan Berita:
  • Kodim 1201/Mempawah siap bekerja sama secara penuh dengan Forkopimda dan seluruh instansi terkait untuk memperkuat koordinasi dan langkah-langkah tanggap darurat di lapangan.
  • Kami dari Kodim 1201/Mempawah siap mendukung sepenuhnya langkah-langkah penanganan bencana bersama unsur Forkopimda dan instansi terkait.

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, MEMPAWAH - Kodim 1201/Mempawah menyatakan komitmennya untuk mendukung penuh langkah-langkah penanganan bencana di wilayah Kabupaten Mempawah.

Hal ini disampaikan oleh Pasi Log Kodim 1201/Mempawah, Mayor Inf Bambangan Rusiyanto, saat menghadiri Apel Kesiapsiagaan Menghadapi Cuaca Ekstrem dan Bencana Hidrometeorologi Tahun 2025, yang digelar di halaman Mapolres Mempawah, Rabu 5 November 2025.

Mayor Bambangan menegaskan, apel kesiapsiagaan ini merupakan langkah awal yang sangat penting dalam memastikan kesiapan seluruh unsur, baik personel maupun peralatan, dalam menghadapi potensi bencana di musim penghujan.

"Kegiatan apel kesiapan ini merupakan langkah awal untuk memastikan sinergi dan kesiapan personel serta peralatan dalam penanganan darurat bencana," ujarnya.

Menurutnya, Kodim 1201/Mempawah siap bekerja sama secara penuh dengan Forkopimda dan seluruh instansi terkait untuk memperkuat koordinasi dan langkah-langkah tanggap darurat di lapangan.

Wabup Juli Apresiasi Sinergi Antarinstansi dalam Kesiapsiagaan Hadapi Cuaca Ekstrem di Mempawah

"Kami dari Kodim 1201/Mempawah siap mendukung sepenuhnya langkah-langkah penanganan bencana bersama unsur Forkopimda dan instansi terkait," katanya.

"Kesiapsiagaan dan koordinasi menjadi kunci dalam mengantisipasi dampak bencana agar tidak menimbulkan korban jiwa maupun kerugian yang lebih besar," tambah Mayor Bambangan menegaskan.

Selain apel dan pemeriksaan pasukan, kegiatan tersebut juga diisi dengan pengecekan perlengkapan dan sarana prasarana penanggulangan bencana, seperti kendaraan operasional, perahu karet, tenda darurat, serta perlengkapan evakuasi yang akan digunakan dalam kondisi darurat.

Mayor Bambangan menyebut, kegiatan ini bukan hanya ajang kesiapan teknis, tetapi juga wujud nyata komitmen bersama dalam membangun ketangguhan daerah menghadapi bencana hidrometeorologi.

"Apel kesiapan ini menjadi momentum untuk memperkuat koordinasi dan semangat kebersamaan seluruh unsur. Kami berharap seluruh pihak dapat bergerak cepat, tepat, dan terkoordinasi apabila terjadi bencana di wilayah Kabupaten Mempawah," ujarnya.

Ia juga mengingatkan masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem, mengingat wilayah Mempawah memiliki sejumlah titik rawan seperti daerah pesisir dan bantaran sungai.

"Kewaspadaan masyarakat juga sangat penting. Dengan kesiapan dari semua pihak dan kesadaran masyarakat, kita bisa bersama-sama meminimalisir risiko dan dampak yang ditimbulkan," tutup Mayor Bambangan. (*)

- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp

!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved