Kabar Artis
Alasan Erika Carlina Ungkap Kehamilan 9 Bulan di Podcast Deddy Corbuzier
Tanpa berusaha menutupi kondisinya, Erika secara blak-blakan mengakui bahwa ia melakukan kesalahan karena hamil di luar pernikahan.
Keputusan Erika untuk menjaga kandungannya itupun didukung oleh pihak keluarga. Ayah dan ibunya jadi orang yang pertamakali tahu kabar kehamilan Erika.
• Kasus TPPU Nikita Mirzani dengan Reza Gladys Belum Berakhir, Dugaan Lain Terus Berlanjut
“Pertamakali yang tau kondisi aku ya mami papi, sesusah apapun harus tanggung jawab, mau sendirian atau ada orang-orang di sekitar aku, aku harus pertanggung jawabin sendiri,” ujarnya.
Dengan lugas Erika berharap keputusannya ini bisa membuat anaknya bangga kelak.
“Ya karena aku pengin buat anak aku bangga aja sih,”katanya dengan mata berkaca-kaca.
Kabar kehamilan Erika Carlina ini memang begitu menggemparkan. Artis berdarah Tionghoa ini memutuskan untuk mengakui kesalahannya meski tengah berada di puncak karier.
Padahal 9 bulan terakhir, Erika diketahui menjadi salah satu aktris yang padat jadwal karena promo sejumlah film yang dia perankan. Selama itulah, Erika mengaku menutupi kehamilannya dari publik.
“Gimana cara nyembunyikannya?” tanya Deddy.
“Aku tetap kerja tetap aktivitas. Tetap kerja seperti biasa,” kata Erika.
Dalam kondisinya yang sudah hamil tua, Erika mengaku akan melahirkan tanpa suami. Dia menolak untuk menikah karena beberapa pertimbangan.
“Nggak mau nikahnya lebih ke personal. Ada dua kali debat kayaknya kalau dibawa ke pernikahan lumayan ganggu aja gitu. Aduh bawa-bawa agama, di Katolik kan nikahnya cuma bisa sekali nggak bisa cerai.”
“Akunya pengecut aja sih, nanti kalau gagal gimana,” ujar Erika sembari mengusap air matanya. (*)
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!
| Hamish Daud Akhirnya Angkat Bicara Soal Perpisahan dengan Raisa |
|
|---|
| Tak Terkendala Biaya Meski Dipenjara, Nikita Mirzani Bangun Rumah Mewah di Bali |
|
|---|
| Ariel NOAH Resmi Perankan Dilan di Dua Film Terbaru, Dilan ITB 1997 dan Dilan Amsterdam |
|
|---|
| Resmi Cerai, Bedu Tetap Tanggung Nafkah Anak Rp 50 Juta per Bulan dan Rumah |
|
|---|
| Mawar De Jongh Tampil Botak di Film Sampai Titik Terakhirmu, Akui Sempat Sedih |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Erika-Carlina-mengungkap-bahwa-dirinya-saat-ini-tengah-mengandung.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.