Siapa Brigjen Pipit Rismanto Kini Jabat Kapolda Kalbar yang Baru, Ini Profil dan Rekam Jejaknya
Mulai saat ini, Brigjen Pipit Rismanto resmi menjabat sebagai Kapolda Kalbar yang baru menggantikan Brigjen Suryanbodo Asmoro.
Di Polri, Brigjen Pipit mengemban jabatan sebagai Direktur Tindak Pidana Tertentu (Dirtipidter) Bareskrim Polri.
Pipit sudah menjabat sebagai Dirtipidter Bareskrim Polri sejak Maret 2021.
Adapun jenderal bintang satu ini sebelumnya menduduki posisi sebagai Kasubdit I Dipidter Bareskrim Polri.
Kerier
Brigjen Pipit Rismanto sudah berkarier cukup panjang di dalam kepolisian tanah air.
Berbagai jabatan strategis di Polri sudah pernah ia emban.
Saat masih berpangkat AKBP, Pipit sempat menjabat sebagai Kapolres Bangka.
Dia juga pernah bertugas di Polda Sumatra Barat (Sumbar).
Tak sampai di situ, Pipit juga tercatat pernah menduduki posisi sebagai Dirkrimsus Polda Kepulauan Bangka Belitung pada tahun 2015.
Lalu, saat masih berpangkat Kombes, Pipit juga sempat mengemban tugas di Bareskrim Polri sebagai Kasubdit I Dipidter.
Pada 2021, dia berhasil naik pangkat menjadi Brigjen dan kemudian ditunjuk menjabat sebagai Dirtipidter Bareskrim Polri.
• Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Bina Karuna Kapuas-2023, Wakapolres Bacakan Amanat Kapolda Kalbar
Rekam Jejak
Sepanjang masa dinasnya, Brigjen Pipit Rismanto mempunyai cukup rekam jejak yang cemerlang.
Pada Oktober 2022, ia ditunjuk untuk memimpin tim khusus (timsus) bentukan Polri untuk menyelidiki kasus gagal ginjal akut pada anak.
Cek Berita dan Artikel Mudah Diakses di Google News
| Bupati Sujiwo Imbau Warga Kubu Raya Tingkatkan Kewaspadaan Saat Berkendara | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Menyalakan Kesadaran di Jalan Raya, Astra Motor Kalbar Gencarkan Edukasi untuk Semua Kalangan | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Kemenkum Kalbar Rampungkan Harmonisasi Raperda Pemajuan Kebudayaan Daerah Kubu Raya | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Kemenkum Kalbar Matangkan Persiapan Pelatihan Paralegal Serentak dan Peresmian Posbakum di Kalbar | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Kemenkum Kalbar Harmonisasi Raperbup Sintang 'Retribusi Pemanfaatan Aset Laboratorium Dinas PU' | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Kapolda-Kalbar-Brigjen-Pipit-Rismanto.jpg)
                
												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
											
											
											
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.