Sat Polairud Polres Mempawah Tebar Kepedulian Lewat Anjangsana Sambut HUT ke-75 Polairud

Polairud Polres Mempawah melaksanakan kegiatan Anjangsana sebagai wujud kepedulian dan penghargaan kepada keluarga besar Polairud yang telah berjasa

Penulis: Ramadhan | Editor: Try Juliansyah
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/Istimewa
HUT POLAIRUD - Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Polisi Perairan dan Udara (Polairud) Tahun 2025, jajaran Satuan Polairud Polres Mempawah melaksanakan kegiatan Anjangsana sebagai wujud kepedulian dan penghargaan kepada keluarga besar Polairud yang telah berjasa. 
Ringkasan Berita:
  • Kasat Polairud Polres Mempawah, Iptu Suyadi, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT Polairud.
  • Ia menambahkan, kegiatan ini juga menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi, sekaligus menanamkan nilai-nilai kebersamaan, penghormatan, dan rasa syukur atas perjuangan para pendahulu.

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, MEMPAWAH - Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Polisi Perairan dan Udara (Polairud) Tahun 2025, jajaran Satuan Polairud Polres Mempawah melaksanakan kegiatan Anjangsana sebagai wujud kepedulian dan penghargaan kepada keluarga besar Polairud yang telah berjasa, Kamis 13 November 2025.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan menyambangi kediaman para Warakawuri, Purnawirawan, serta anggota Polairud yang tengah sakit di wilayah Kecamatan Pontianak Utara dan Kota Mempawah.

Rombongan dipimpin langsung oleh Kasat Polairud Polres Mempawah, Iptu Suyadi, didampingi KBO, anggota Polairud, serta pengurus Bhayangkari Sat Polairud Polres Mempawah.

Dalam kegiatan penuh kehangatan ini, rombongan mengunjungi antara lain Ibu Petrus Engai (Warakawuri), Bripka Edy Purwanto yang sedang menjalani perawatan akibat sakit stroke, Purnawirawan Suherman, Ibu Warakawuri Bripka Saekat, Bripka (Purn) Syamsudin Ak, dan Aiptu (Purn) Parwoko.

Kasat Polairud Polres Mempawah, Iptu Suyadi, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT Polairud.

"Anjangsana ini bukan sekadar kegiatan seremonial, tetapi wujud nyata rasa peduli kami terhadap keluarga besar Polairud. Kami ingin memastikan bahwa para purnawirawan, warakawuri, dan anggota yang sakit tetap merasakan kehangatan dan perhatian dari kami yang masih aktif bertugas," ujar Iptu Suyadi.

Ia menambahkan, kegiatan ini juga menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi, sekaligus menanamkan nilai-nilai kebersamaan, penghormatan, dan rasa syukur atas perjuangan para pendahulu.

Baca juga: Polsek Anjongan Sukses Jual 3,25 Ton Hasil Panen Jagung Berkualitas ke Perum Bulog

"Mereka adalah bagian penting dari sejarah panjang Polairud. Apa yang kami capai hari ini tidak terlepas dari jasa dan pengabdian mereka di masa lalu," lanjutnya.

Selain memberikan bingkisan dan bantuan, rombongan juga menyampaikan doa agar para Warakawuri dan anggota yang sakit senantiasa diberikan kesehatan dan kekuatan.

"Kami berharap, semangat pengabdian dan solidaritas ini terus terjaga. Dengan semangat HUT ke-75 Polairud, kami siap menjaga perairan, mengawal pembangunan, dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat," tutup Iptu Suyadi. (*)

- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp

!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved