Polsek Singkawang Barat Monitoring Penyaluran 718 Porsi Makanan Bergizi Gratis di SMKN 3 Singkawang

Kehadiran Polri dalam kegiatan sosial seperti ini menunjukkan sisi humanis kepolisian yang senantiasa hadir memberikan manfaat bagi masyarakat.

Editor: Jamadin
Humas Polsek Singkawang Barat
MONITORING MBG -  Polsek Singkawang Barat Polres Singkawang Polda Kalbar melaksanakan kegiatan monitoring penyaluran makanan bergizi bagi siswa-siswi SMKN 3 Singkawang, Jumat 7 November 2025. Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen Polri dalam mendukung peningkatan gizi dan kesehatan peserta didik sebagai generasi penerus bangsa. 
Ringkasan Berita:
  • Makanan yang dibagikan dipastikan memenuhi standar gizi seimbang, guna menunjang kesehatan dan konsentrasi belajar para pelajar di sekolah.
  • Kehadiran Polri dalam kegiatan sosial seperti ini menunjukkan sisi humanis kepolisian yang senantiasa hadir memberikan manfaat bagi masyarakat.

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SINGKAWANG - Dalam rangka mendukung program Makanan Bergizi Gratis (MBG) Polri, Polsek Singkawang Barat Polres Singkawang Polda Kalbar melaksanakan kegiatan monitoring penyaluran makanan bergizi bagi siswa-siswi SMKN 3 Singkawang, Jumat 7 November 2025. 

Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen Polri dalam mendukung peningkatan gizi dan kesehatan peserta didik sebagai generasi penerus bangsa.

Kegiatan monitoring tersebut dilaksanakan sekira pukul 09.00 WIB, bertempat di SMKN 3 Singkawang, Jalan Kridasana, Kelurahan Pasiran, Kecamatan Singkawang Barat.

Hadir dalam kegiatan tersebut Panit Binmas Polsek Singkawang Barat IPTU S. Pamungkas selaku perwira pengendali, bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Pasiran Aipda Fransiskus H.

Sebanyak 718 porsi makanan bergizi disalurkan oleh tim Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polri Polres Singkawang kepada para siswa dan siswi SMKN 3 Singkawang.

Makanan yang dibagikan dipastikan memenuhi standar gizi seimbang, guna menunjang kesehatan dan konsentrasi belajar para pelajar di sekolah.

Pihak sekolah menyambut baik kegiatan tersebut dan menyampaikan apresiasi atas perhatian Polri, khususnya Polsek Singkawang Barat dan Polres Singkawang, terhadap kesejahteraan siswa.

Selain membantu pemenuhan gizi, kegiatan ini juga mempererat hubungan positif antara kepolisian dan lingkungan pendidikan.

 • Tiga Dapur Program Makan Bergizi Gratis di Sintang Tengah Lengkapi Sertifikasi Kelayakan

Kapolsek Singkawang Barat melalui Panit Binmas IPTU S. Pamungkas dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa kegiatan MBG merupakan bentuk nyata kepedulian Polri kepada masyarakat, terutama generasi muda.

“Melalui program ini, kami berharap dapat mendukung semangat belajar siswa serta membentuk generasi yang sehat, cerdas, dan berkarakter,” ujarnya.

Selama kegiatan berlangsung, situasi di lingkungan sekolah terpantau aman, tertib, dan kondusif.

Kehadiran Polri dalam kegiatan sosial seperti ini menunjukkan sisi humanis kepolisian yang senantiasa hadir memberikan manfaat bagi masyarakat.

Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp

!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!  

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved