Breaking News

Dinkes Pontianak Sebut Sempat Terjadi Kenaikan Kasus Campak, Tapi Sudah Diantisipasi

dr. Saptiko mengungkapkan bahwa kasus campak sempat terjadi kenaikan sekitar dua bulan lalu namun saat ini pihaknya sudah melakukan langkah antisipasi

Penulis: Peggy Dania | Editor: Try Juliansyah
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/Peggy Dania
KASUS CAMPAK - Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak, dr. Saptiko mengungkapkan bahwa 2 bulan lalu sempat terjadi kenaikan terkait kasus campak di Pontianak namun pihaknya sudah mengantisipasi dengan program kejar imunisasi, Minggu 23 November 2025. 
Ringkasan Berita:
  • Selain itu, Saptiko juga mengimbau masyarakat untuk menjaga daya tahan tubuh, terutama memasuki musim cuaca tidak menentu agar bisa terhindar dari demam. 
  • Diharapkan masyarakat meningkatkan daya tahan tubuh dengan makanan bergizi, olahraga, cukup istirahat, dan melengkapi imunisasi.

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak, dr. Saptiko mengungkapkan bahwa kasus campak sempat terjadi kenaikan sekitar dua bulan lalu namun saat ini pihaknya sudah melakukan langkah antisipasi melalui program kejar imunisasi.

“Dua bulan yg lalu sempat naik, untuk antisipasi sekarang kita lagi melakukan program kejar imunusasi untuk memberikan umunisasi kepada bayi dan balita di puskesmas dan Posyandu,” ujarnya, Minggu 23 November 2025. 

Menurutnya, langkah tersebut dilakukan untuk mencegah penyakit menular berbahaya termasuk campak.

“Untuk memberikan imunisasi lengkap terhadap bayi dan balita untuk mencegah penyakit menular berbahaya seperti campak,” jelasnya. 

Baca juga: Pantau Jalur Distribusi, Diskumdag Pontianak Tegaskan Penjualan Minol Tak Bisa Sembarangan

Selain itu, Saptiko juga mengimbau masyarakat untuk menjaga daya tahan tubuh, terutama memasuki musim cuaca tidak menentu agar bisa terhindar dari demam. 

“Diharapkan masyarakat meningkatkan daya tahan tubuh dengan makanan bergizi, olahraga, cukup istirahat, dan melengkapi imunisasi,” pungkasnya. (*)

- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp

!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved