Pelatihan Pengurus KMP Angkatan III Resmi Dibuka, Subendi Soroti Penguatan SDM
Ia menambahkan bahwa setiap angkatan mengikuti kurikulum pembelajaran selama 24 jam pelajaran melalui metode tatap muka di kelas
Penulis: Agus Pujianto | Editor: Rivaldi Ade Musliadi
Ringkasan Berita:
- Pelatihan Angkatan III yang berlangsung pada 17–19 November 2025, dengan peserta yang berasal dari pengurus KDKMP se-Kecamatan Kelam Permai dan se-Kecamatan Serawai.
- Setiap angkatan mengikuti kurikulum pembelajaran selama 24 jam pelajaran melalui metode tatap muka di kelas, dengan pengajar yang kompeten di bidang kelembagaan dan manajemen koperasi.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SINTANG - Pelaksana Tugas Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Sintang, Subendi menegaskan bahwa pelatihan bagi pengurus Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KMP) sejalan dengan arah kebijakan Kementerian Koperasi.
Hal ini merujuk pada Peraturan Menteri Koperasi Nomor 3 Tahun 2025 tentang Pelaksanaan Program Kegiatan dan Anggaran Dekonsentrasi Kementerian Koperasi yang menitikberatkan pada penguatan kelembagaan, peningkatan kapasitas SDM, serta pengembangan ekosistem usaha yang sehat dan inklusif pada Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih.
Pernyataan tersebut disampaikan Subendi saat Pelatihan Pengurus KMP Angkatan III di Aula CU Keling Kumang pada Senin, 17 November 2025.
“Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan penuh Pemerintah Daerah Kabupaten Sintang. Penguatan sumber daya koperasi menjadi agenda prioritas dalam mendorong lahirnya koperasi yang modern, akuntabel, dan berdaya saing. Sebagai wujud konkret, Dinas Perindagkop dan UKM Kabupaten Sintang melaksanakan pelatihan Peningkatan Kompetensi SDM Pengurus Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih secara bertahap dalam delapan angkatan, dengan sasaran seluruh pengurus KMP di Kabupaten Sintang,” terang Subendi.
• Polres Sintang Gelar Apel Pasukan Operasi Zebra Kapuas, Tekankan 10 Sasaran Prioritas Penindakan
Pelatihan Angkatan III yang berlangsung pada 17–19 November 2025, dengan peserta yang berasal dari pengurus KDKMP se-Kecamatan Kelam Permai dan se-Kecamatan Serawai.
“Kami sangat mengapresiasi semangat para peserta, terutama yang datang dari kecamatan yang jaraknya cukup jauh, namun tetap hadir sebagai bentuk komitmen untuk memajukan koperasi di wilayah masing-masing,” lanjutnya.
Ia menambahkan bahwa setiap angkatan mengikuti kurikulum pembelajaran selama 24 jam pelajaran melalui metode tatap muka di kelas, dengan pengajar yang kompeten di bidang kelembagaan dan manajemen koperasi.
“Saya berharap seluruh peserta dapat mengikuti pelatihan ini dengan sungguh-sungguh. Mari kita manfaatkan kegiatan ini sebaik mungkin sebagai investasi jangka panjang bagi kemajuan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih, sekaligus bagi pembangunan ekonomi masyarakat di Kabupaten Sintang,” tutup Subendi. (*)
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!
Koperasi Desa Merah Putih
Koperasi Merah Putih
Subendi
Sintang
Berita Terbaru Tribun Pontianak
Kalimantan Barat
Kalbar
Senin 17 November 2025
| Operasi Zebra Kapuas Dimulai, Berikut 10 Sasaran Prioritas Penindakan Pelanggaran |
|
|---|
| Tekan Pelanggaran Lalin, Polres Kubu Raya Intensifkan Edukasi Operasi Zebra Kapuas 2025 |
|
|---|
| Polres Sintang Gelar Apel Pasukan Operasi Zebra Kapuas, Tekankan 10 Sasaran Prioritas Penindakan |
|
|---|
| Satbrimob Polda Kalbar Patroli Rutin, Pelayanan Polri Beri Keamanan dan Kenyamanan Masyarakat |
|
|---|
| Tinjau SMKN 1 Ketapang, Gubernur Dorong Penguatan Sekolah Vokasi agar Siap Dipekerjakan Ketika Lulus |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Pengurus-KMP23r4ew.jpg)