Gubernur Kalbar: Parpol Merupakan Salah Satu Pilar Penting Memastikan Arah Pembangunan Daerah

Selain itu, Ria Norsan juga menyampaikan beberapa program strategis yang telah dijalankan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/FERLIANUS TEDI YAHYA
MENYAPA - Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan saat menghadiri kegiatan Konferensi Daerah dan Konferensi Cabang Kabupaten/Kota Se-Kalimantan Barat, yang dilaksanakan oleh Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kalimantan Barat di Qubu Resort, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, Senin 24 November 2025. 
Ringkasan Berita:
  • Ria Norsan mengatakan bahwa agenda ini merupakan momentum penting untuk memperkuat konsolidasi internal partai dan memperbaharui arah gerak organisasi ke depan.
  • Sebagai Gubernur Kalimantan Barat, saya ingin menegaskan bahwa keberhasilan pembangunan daerah sangat ditentukan oleh kestabilan politik dan kedewasaan demokrasi. Dalam konteks itu, peran serta partai politik termasuk PDI Perjuangan adalah pilar penting dalam memastikan arah pembangunan.

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan hadir dalam acara Konferensi Daerah dan Konferensi Cabang Kabupaten/Kota Se-Kalimantan Barat, yang dilaksanakan oleh Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kalimantan Barat di Qubu Resort, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, Senin 24 November 2025.

Dalam sambutannya, Ria Norsan mengatakan bahwa agenda ini merupakan momentum penting untuk memperkuat konsolidasi internal partai dan memperbaharui arah gerak organisasi ke depan.

Untuk itu ia berhadap, melalui Konferensi Daerah ini PDI Perjuangan semakin memperkuat solidaritas, memperkaya gagasan, serta memperteguh komitmen sekaligus mendukung pembangunan di kalimantan Barat yang maju sejahtera dan berkelanjutan.

Berpolitik Pakai Prinsip, Ahok: Kalau Partai Tidak Punya Prinsip Saya Keluar!

"Sebagai Gubernur Kalimantan Barat, saya ingin menegaskan bahwa keberhasilan pembangunan daerah sangat ditentukan oleh kestabilan politik dan kedewasaan demokrasi. Dalam konteks itu, peran serta partai politik termasuk PDI Perjuangan adalah pilar penting dalam memastikan arah pembangunan," katanya.

Selain itu, Ria Norsan juga menyampaikan beberapa program strategis yang telah dijalankan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, beberapa diantaranya mendorong peningkatan IPM, mempercepat pembangunan infrastruktur dan lain lain.

"Program-program ini tentu tidak dapat berjalan secara optimal tanpa situasi politik yang kondusif serta kontribusi-kontribusi kekuatan politik. Karena itu saya menyampaikan apresiasi kepada PDI Perjuangan Kalimantan Barat yang konsisten menjaga stabilitas politik, demokrasi dan memberikan kritik juga saran yang membangun," ujarnya. 

Diakhir sambutannya, ia pun menyampaikan apresiasinya kepada DPD PDI Perjuangan yang telah melaksanakan kegiatan ini.

"Selamat melaksanakan kegiatan Konferensi Daerah untuk PDI Perjuangan Kalimantan Barat. Semoga menghasilkan keputusan terbaik bagi organisasi sekaligus memperkuat kontribusi partai dalam pembangunan daerah ," pungkasnya. (*)

- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp

!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved