Polsek Putussibau Selatan Patroli Jaga Kamtibmas 

Selain berdialog dengan warga, patroli ini juga memastikan keamanan di area perkantoran dan pemukiman.

Penulis: Sahirul Hakim | Editor: Try Juliansyah
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/Istimewa
JAGA KETERTIBAN - Anggota Polsek Putussibaau Selatan saat melaksanakan dialog ke masyarakat yang sedang santai di warung kopi, Jalan Lintas Timur, Kecamatan Putussibau Selatan, Senin 10 Maret 2025 malam. IPDA Amarullah Abidin, menyampaikan bahwa, patroli dilakukan di beberapa titik rawan, di antaranya Jalan Lintas Timur, Kelurahan Kedamin Hulu, dan Jalan Lintas Selatan, Kelurahan Kedamin Hilir. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KAPUASHULU - Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dalam bulan suci Ramadan, wilayah Kecamatan Putussibau Selatan, Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat, Polsek Putussibau Selatan, terus melaksanakan patroli.

Kapolsek Putussibau Selatan, IPDA Amarullah Abidin, menyampaikan bahwa, patroli dilakukan di beberapa titik rawan, di antaranya Jalan Lintas Timur, Kelurahan Kedamin Hulu, dan Jalan Lintas Selatan, Kelurahan Kedamin Hilir.

"Selain melakukan pemantauan, kami juga berinteraksi dengan warga, termasuk para pemuda, untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, agar  
masyarakat lebih waspada terhadap potensi gangguan keamanan serta segera melapor jika menemukan hal mencurigakan," ujarnya, Selasa 11 Maret 2025.

Selain berdialog dengan warga, patroli ini juga memastikan keamanan di area perkantoran dan pemukiman. Petugas melakukan pengawasan terhadap lingkungan sekitar, guna mencegah potensi tindak kriminal, seperti pencurian atau tindakan yang dapat mengganggu ketertiban umum. 

Baca juga: Pemda Kapuas Hulu Tindak Lanjuti Surat Edaran MenPAN Penyesuaian Pengangkatan CPNS dan PPPK 

"Hasil selama melaksanakan patroli, tidak ditemukan adanya gangguan Kamtibmas maupun tindak pidana, dan kami berkomitmen untuk terus meningkatkan patroli, guna menciptakan lingkungan yang nyaman dan bebas dari potensi kejahatan bagi seluruh masyarakat," ucapnya.

Kapolsek juga mengimbau kepada seluruh masyarakat Kecamatan Putussibau Selatan, untuk terus sama-sama memiliki keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.

"Apabila ada hal-hal yang mencurigakan segera melaporkan ke kami," ungkapnya. (*)

- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp

!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved