Hanya Hampir Senggolan, Pengendara Motor dan Mobil di Pontianak Baku Hantam

Dari video yang beredar, terlihat seorang pria pengendara sepeda motor terlibat cekcok dengan seorang wanita yang berada di dalam mobil.

Penulis: Ferryanto | Editor: Try Juliansyah
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/Ferryanto
Kapolsek Pontianak Utara AKP Suryadi. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Publik di Pontianak digegerkan dengan keributan yang terjadi antara pengendara sepeda motor dengan pengemudi mobil di simpang 4 Jembatan Landak Pontianak, Rabu 25 September 2024 sore.

Dari video yang beredar, terlihat seorang pria pengendara sepeda motor terlibat cekcok dengan seorang wanita yang berada di dalam mobil.

Lalu, pengendara sepeda motor itu juga terlibat beberapa kali menendang pintu mobil.

Kemudian, cekcok berlanjut hingga pengemudi sepeda motor melemparkan helmnya ke arah kaca motor.

Selanjutnya, keributan berlanjut hingga seorang pria mengenakan baju biru, yang merupakan Pengamudi mobil baku hantam dengan dua pria yang diduga pengendara sepeda motor.

Baca juga: ASN Harus Netral, PJ Wako Pontianak Minta Paslon Tak Libatkan ASN

Di konfirmasi, Kapolsek Pontianak Utara AKP Suryadi mengatakan bahwa saat ini kedua belah pihak telah diamankan di Polsek Pontianak Utara untuk dimintai keterangan atas keributan yang terjadi.

Ia mengatakan permasalahan awal keributan itu hanya karena kedua pihak hampir terlibat  kecelakaan atau senggang saat berkendara dari arah Tugu Khatulistiwa menuju jembatan Landak.

Lalu, kedua pihak cekcok hingga berujung baku hantam.

"Saat ini kedua pihak sudah di Polsek Pontianak Utara untuk dilakukan mediasi," tuturnya.

Kepada masyarakat, iapun menghimbau untuk bersama - sama menjaga situasi dengan kondusif, tidak mudah terpancing emosi yang dapat berujung dengan merugikan diri sendiri dan orang lain. (*)

Informasi Terkini Tribun Pontianak Kunjungi Saluran WhatsApp

Ikuti Terus Berita Terupdate Seputar Kalbar Hari Ini disini

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved