Kecelakaan Kapal Feri
Pasca Tabrak Waterfront, Kapal Feri Akan Beroperasi Kembali Setelah Diperbaiki
Hal itu, ia sampaikan saat dimintai keterangan pasca kejadian tertabraknya Kapal Feri ke Waterfront Alun Kapuas dan beberapa warung apung.
Penulis: Faisal Ilham Muzaqi | Editor: Try Juliansyah
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pontianak, Utin Srilena Candramidi menerangkan, bahwa kapal Feri penyeberangan Bardan-Siantan Pontianak Kalimantan Barat kini masih dilakukan perbaikan.
Hal itu, ia sampaikan saat dimintai keterangan pasca kejadian tertabraknya Kapal Feri ke Waterfront Alun Kapuas dan beberapa warung apung.
"Akan diperbaiki dulu kapalnya. Setelah itu baru akan beroperasi kembali," ujarnya, Sabtu 17 Desember 2022.
Namun saat ditanya waktu akan beroperasi kembali, dirinya belum bisa memastikan kapan akan beroperasi lagi.
"Tapi kita berharap secepatnya akan beroperasi kembali, karena penyeberangan kapal feri ini menjadi akses utama juga di Pontianak selain jembatan Kapuas I," ucapnya.
Baca juga: Kapal Fery yang Tabrak Pagar Taman Alun-alun Kapuas Berhasil Dievakuasi
"Kita harapkan proses perbaikan berjalan dengan lancar dan masyarakat harap bisa bersabar," imbuhnya.
Sementara, untuk akses lalu lintas masyarakat bisa melintasi Jembatan Kapuas I Pontianak. (*)
• BREAKING NEWS - Kapal Feri Penyebrangan di Sungai Kapuas Tabrak Waterfront, Dua Warung Apung Rusak