Resmikan Gereja Katolik Pangkal Baru, Jarot Berpesan Juga Jadi Tempat Penguatan Umat

Jarot berharap dengan berdirinya gereja megah tersebut, selain untuk kegiatan peribadatan juga sebagai tempat penguatan umat.

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/ WAHIDIN
Bupati Sintang, Jarot Winarno meresmikan Gedung Gereja Katolik Santo Rufinus Stasi Pangkal Baru ditandai pembukaan kain penutup plank nama dan penandatanganan prasasti di Kecamatan Tempunak, Sabtu (8/12/2018) kemarin. 

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Wahidin

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SINTANG- Bupati Sintang, Jarot Winarno meresmikan Gedung Gereja Katolik Santo Rufinus Stasi Pangkal Baru ditandai pembukaan kain penutup plank nama dan penandatanganan prasasti di Kecamatan Tempunak, Sabtu (8/12/2018) kemarin.

Bupati Sintang, Jarot Winarno menyampaikan salut dan bangga dengan umat Katolik di Pangkal Baru yang sudah rela iuran bertahun-tahun demi membangun gereja dan sempat terkena dampak lesunya ekonomi.

Baca: APBD 2019 Telah Disahkan, Bupati Sintang Instruksikan Percepatan Pelaksanaan Kegiatan

Baca: Hadiri Verifikasi Faktual, Lurah Kedabang Siap Bantu Proses Pemekaran Kecamatan Sintang Barat

“Ini pekerjaan baik sehingga harus didukung. Di Sintang ada banyak rumah ibadah yang dibangun. Saya senang peresmian gereja ini juga dihadiri oleh umat beragama lain seperti Islam dan Kristen Protestan," jelasnya.

Jarot berharap dengan berdirinya gereja megah tersebut, selain untuk kegiatan peribadatan juga sebagai tempat penguatan umat.

"Pesan Natal PGI-KWI Tahun 2018 menyampaikan bahwa masih ada tugas umat kristiani yakni ikut membantu mengurangi kemiskinan, stunting serta meningkatkan angka partisipasi sekolah," terang Bupati Sintang.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved