Kabar Artis
Aktor Aliff Ali Dilaporkan Istri Sah ke Polisi, Diduga Menikah Lagi Tanpa Izin
Sang istri sah, Nuning Irpana, resmi melaporkan Aliff Ali ke Polda Metro Jaya atas dugaan menikah lagi tanpa izin dari dirinya.
Editor:
Maudy Asri Gita Utami
Instagram
ARTIS- Laporan Nuning terhadap Aliff Ali kini telah resmi tercatat dengan nomor perkara LP: STTLP/B/8018/XI/2025/SPKT/PMJ. Dalam laporan tersebut, Aliff Ali disangkakan melanggar Pasal 279 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP), yang mengatur tentang larangan menikah lagi padahal mengetahui masih ada penghalang sah, seperti masih terikat dalam perkawinan sebelumnya.
Seperti diketahui sebelumnya, Aliff Ali merupakan aktor asal Malaysia yang berkarier di Indonesia. Pada 2011 lalu, Aliff Ali menikah dengan seorang wanita bernama Nuning Irpana.
Di tengah status pernikahannya yang masih berlangsung dengan Nuning Irpana, Aliff Ali diketahui menikah dengan Nora Alexandra yang kini menjadi istri Jerinx SID. Sayangnya, pernikahan tersebut hanya berlangsung selama setahun dan 2017 mereka bercerai.
Cerai dari Nora Alexandra, Aliff Ali kembali menikah dengan Aska Ongi pada Desember 2018. Sayangnya pernikahan yang sudah dikaruniai seorang putri itu juga harus berakhir pada November 2019. (*)
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
Berita Terkait: #Kabar Artis
| Kronologi Raffi Ahmad Dituduh Punya Utang Rp250 Juta ke Mantan Pengacara |
|
|---|
| Kakek Tarman Akui Cek Mahar Rp3 Miliar Hilang, Begini Tanggapan Keluarga Sheila Arika |
|
|---|
| Setelah Hamish Daud Bantah Isu Selingkuh, Raisa Unggah Pesan Soal Teman Palsu |
|
|---|
| Cincin Kawin Jadi Penyelamat Saat Jari Terjepit, Jennifer Bachdim Minta Tolong Damkar |
|
|---|
| Dituduh Selingkuh, Hamish Daud Buktikan Sabrina Alatas dengan Pernyataan Terbaru |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Laporan-Nuning-terhadap-Aliff-Ali-kini-telah-resmi-tercatat-dengan-nomor-perkara-LP.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.