Penampilan Perdana Komika Nasional Sadana Agung di Pontianak Pecah

“Sempat deg-degan karena penerbangan ke Pontianak tidak banyak. Alhamdulillah bisa sampai sore dan sempat jajan-jajan,” ujarnya sambil tertawa.

Penulis: Anggita Putri | Editor: Rivaldi Ade Musliadi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/ANGGITA PUTRI
FOTO BERSAMA - Komika nasional Sadana Agung usai tampil di acara bertajuk Stand Up Nite: Nava Facies itu digelar di Taman Nasional, Sabtu 23 Agustus 2025 malam. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Penampilan perdana komika nasional Sadana Agung di Pontianak sukses mengundang gelak tawa penonton. Acara bertajuk Stand Up Nite: Nava Facies itu digelar di Taman Nasional, Sabtu 23 Agustus 2025 malam. 

Sadana mengaku terkesan dengan sambutan masyarakat di Pontianak. Ia juga menilai venue pertunjukan cukup nyaman dan layak dipertahankan untuk kegiatan serupa di masa mendatang.

“Asik, seru, antusias teman-teman luar biasa. Tadi kata panitia, gedung ini sempat mau dibubarkan, tapi ternyata nyaman dan enak dipertahankan untuk show berikutnya,” ungkap Sadana usai tampil.

Kendati sempat khawatir karena penerbangan menuju Pontianak mengalami delay, Sadana bersyukur bisa tiba tepat waktu. 

“Sempat deg-degan karena penerbangan ke Pontianak tidak banyak. Alhamdulillah bisa sampai sore dan sempat jajan-jajan,” ujarnya sambil tertawa.

Aturan Baru DLH Pontianak Berlaku November, Aston Sudah Mulai Kelola Sampah Mandiri

Ia juga menyampaikan harapannya agar komunitas Stand Up Indo Pontianak bisa semakin rutin menggelar open mic. 

“Dengan antusiasme penonton yang luar biasa, semoga teman-teman bisa makin solid menyuguhkan hiburan stand up comedy di Pontianak,” katanya.

Selain di panggung stand up, Sadana saat ini juga tengah sibuk di dunia film. Setelah membintangi film horor Warung Pocong dan Modal Nekat 2 bergenre aksi, ia bersiap menjalani syuting drama bersama aktor Vino G. Bastian.

“Sekarang memang lagi banyak di film. Tujuannya supaya stand up bisa kembali jadi hobi, karena kalau terus jadi pekerjaan, rasanya sudah tidak se-fun dulu. Jadi saya cari kesibukan lain, salah satunya film,” jelasnya.

Meski mencoba berbagai genre film, Sadana tetap merasa komedi adalah identitas yang tidak bisa dilepaskan. 

“Apapun genrenya, kalau dikasih tempo komedi saya enjoy. Tidak semua orang bisa dapat kesempatan itu,” pungkasnya.

Diacara ini juga tampil beberapa stand up comedy Pontianak diantaranya, Aqmal, Arbaur, Azmi, Fahmy, Dicky, Bropi yang juga tak kalah mengundang tawa para penonton di ruangan. (*)

- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp

!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved