Pererat Kekeluargaan, Kapolsek Sebangki Ajak Anggotanya Buka Puasa Bersama 

Yang terpenting bukan kemewahan hidangan, tetapi kebersamaan dan kebersatuan dalam suasana kekeluargaan

Editor: Jamadin
Humas Polsek Sebangki
BUKA BERSAMA - Ps. Kapolsek Sebangki, Ipda Paskarianto, mengajak seluruh anggotanya untuk berbuka puasa bersama di Mapolsek Sebangki, Selasa 25 Maret 2025 malam. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mempererat hubungan antaranggota serta menjaga kekompakan dalam menjalankan tugas. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, LANDAK - Dalam suasana penuh kebersamaan dan kekeluargaan di bulan suci Ramadan, Ps Kapolsek Sebangki, Ipda Paskarianto, mengajak seluruh anggotanya untuk berbuka puasa bersama di Mapolsek Sebangki, Selasa 25 Maret 2025 malam. 

Acara buka puasa ini digelar secara sederhana namun sarat makna, mencerminkan keakraban dan solidaritas di lingkungan kepolisian khusus nya di Polsek Sebangki

Kapolres Landak, AKBP Siswo Dwi Nugroho, S.H., S.I.K., melalui Ps. Kapolsek Sebangki, Ipda Paskarianto, menuturkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mempererat hubungan antaranggota serta menjaga kekompakan dalam menjalankan tugas.

"Kebersamaan seperti ini sangat penting, terutama di bulan suci Ramadhan. Selain meningkatkan rasa persaudaraan, momen ini juga menjadi sarana untuk mempererat silaturahmi serta membangun kekompakan dalam menjalankan tugas kepolisian," ujar Ipda Paskarianto.

Buka Puasa Bersama Pemkot Pontianak, Edi Suryanto Mengaku Terkesan Semasa Jabat Pj Wako Pontianak

Lanjut Kapolsek Sebangki juga menambahkan bahwa meskipun acara buka puasa ini diselenggarakan dengan menu sederhana, namun tidak mengurangi esensi dari kebersamaan yang terjalin.

"Yang terpenting bukan kemewahan hidangan, tetapi kebersamaan dan kebersatuan dalam suasana kekeluargaan," tambahnya.

Acara buka puasa bersama ini berlangsung dengan penuh kehangatan dan diakhiri dengan doa bersama, memohon keberkahan serta kelancaran dalam menjalankan tugas sebagai pelayan masyarakat.

- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp

!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved