Petani Sambas Sambut Positif Program Pemerintah Rekrut Petani Milenial Digaji Rp10 Juta
"Saya rasa dengan dukungan pemerintah pusat terhadap sektor pertanian juga harus disambut baik oleh para petani dan petani milenial," ungkapnya.
Penulis: Imam Maksum | Editor: Rivaldi Ade Musliadi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SAMBAS - Petani milenial Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, menyambut positif program Pemerintah melalui Kementerian Pertanian yang akan merekrut petani milenial dalam proyek strategis Nasional, Selasa 12 November 2024.
Seperti diungkapkan Juliadi, Koordinator Duta Petani Milenial Kabupaten Sambas mengapresiasi langkah Menteri Pertanian melibatkan petani milenial dalam program strategis Nasional.
"Itu juga sesuai arahan Presiden yang akan menggenjot sektor ketahanan pangan. Sehingga Indonesia dalam 3-4 tahun ini bisa swasembada pangan," kata Juliadi, kepada Tribunpontianak.co.id, Selasa 12 November 2024.
Juliadi menilai, dengan langkah tersebut Indonesia bisa menjadi lumbung pangan ke depannya. Dia memastikan rencana itu bakal disambut gembira petani di Sambas.
• Program Petani Milenial, Anggota DPRD Kalbar Suriansyah Turut Berkomentar Sampaikan Pendapatnya
"Saya rasa dengan dukungan pemerintah pusat terhadap sektor pertanian juga harus disambut baik oleh para petani dan petani milenial," ungkapnya.
Lebih jauh, Juliadi mengatakan program pemerintah bakal merekrut petani milenial dengan insentif 10 Juta Rupiah arahnya sangat positif.
"Positif sekali buat kalangan petani milenial, sehingga para petani milenial bisa meningkatkan hasil pada sektor pertanian," ujarnya. (*)
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!
| Polres Sintang Terjunkan Personel Lakukan Pengamanan Wisuda Universitas Kapuas Sintang XXII |
|
|---|
| Berikut Rangkaian Kegiatan 3 Polsek Jajaran Polres Landak, Patroli untuk Ciptakan Kamtibmas Kondusif |
|
|---|
| RSUD Sultan Muhammad Jamaludin I Tepis Isu Honor Dokter Spesialis Tak Dibayarkan |
|
|---|
| Pontianak Luncurkan Kelurahan Siaga TBC, Temukan 2.245 Kasus Sepanjang 2025 |
|
|---|
| Pengakuan Pasutri Pengedar Narkoba: Saya Edarkan, Istri Hanya Tahu, Uangnya Buat Sabung Ayam |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.