Tingkatkan Kualitas Pelayanan, Rutan Kelas IIA Pontianak Resmikan Anjungan Pelayanan
Senada dengan Ika Yusanti, Kakanwil Kemenkumham Kalbar, Muhammad Tito Andrianto, juga mengapresiasi anjungan pelayanan yang telah dibangun oleh Rutan
Penulis: Rivaldi Ade Musliadi | Editor: Rivaldi Ade Musliadi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Rutan Kelas IIA Pontianak meresmikan anjungan pelayanan untuk mewujudkan pelayanan prima kepada masyarakat. Peresmian dilakukan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat (Kanwil Kemenkumham Kalbar), Muhammad Tito Andrianto, dan Inspektur Wilayah 1 Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM, Ika Yusanti.
Anjungan pelayanan ini merupakan layanan terdepan dari Rutan Pontianak yang menyediakan berbagai layanan, seperti Pos Pengaduan, Pos Layanan Teknis, Pos Bankum, Pos Sidang Online, dan Pos Litmas.
Dengan adanya anjungan ini, masyarakat dapat dengan mudah mengakses berbagai layanan yang dibutuhkan tanpa harus berkeliling mencari ruangan yang berbeda.
Ika Yusanti mengatakan bahwa anjungan pelayanan merupakan wujud komitmen Rutan Pontianak untuk memberikan pelayanan yang cepat, mudah, dan ramah kepada masyarakat.
"Anjungan pelayanan ini kami dirikan untuk memudahkan masyarakat mendapatkan pelayanan yang sangat baik dari Rutan Pontianak," kata Ika.
Senada dengan Ika Yusanti, Kakanwil Kemenkumham Kalbar, Muhammad Tito Andrianto, juga mengapresiasi anjungan pelayanan yang telah dibangun oleh Rutan Pontianak. Ia berharap anjungan ini dapat memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.
• Kakanwil Kemenkumham Kalbar Resmikan Dapur Sehat Sang Raja Rutan Kelas IIA Pontianak
"Insya Allah semoga di tahun 2024 di Rutan Pontianak ini semoga bisa mendapatkan predikat Wilayah Bebas dari Korupsi dan bermanfaat bagi seluruh pegawai," kata Tito.
Kepala Rutan Pontianak, Raja Muhammad Ismael Novadiansyah, mengatakan bahwa anjungan pelayanan merupakan wujud komitmennya untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
“Kami meresmikan anjungan Pelayanan untuk memudahkan Warga Binaan, Tahanan dan Keluarga dari Warga Binaan serta Tahanan mendapatkan Pelayanan Yang sangat baik dari Rutan Pontianak," kata Raja, Rabu 20 Desember 2023.
Ia berharap dengan adanya anjungan ini, maka pelayanan di Rutan Pontianak akan semakin baik dan semakin berkualitas. (*)
Ikuti Terus Berita Lainnya di Sini
Rutan
Rumah Tahanan Negara
Raja Muhammad Ismael Novadiansyah
Kepala
Kelas IIA
Pelayanan
Pontianak
Kalimantan Barat
Kalbar
Rabu 20 Desember 2023
Daftar Madrasah Aliyah MA di Kabupaten Mempawah Tahun 2025, Lengkap dengan Nama dan Lokasi |
![]() |
---|
Polisi Tangkap 2 Pria Diduga Pembuang Bayi Perempuan di Sajingan Besar |
![]() |
---|
Juara Tartil Anak-anak Putri MTQ ke-33 Kalbar, Faiza Salsabila Rutin Berlatih Tilawah Quran |
![]() |
---|
Personel Kodim 1210/Landak Laksanakan Rikes, Persyaratan Kenaikan Pangkat |
![]() |
---|
Dinas Pendidikan Landak Dapat Penghargaan Tingkat Nasional |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.