Puluhan Tim Sepak Bola Putri Meriahkan HUT ke-78 RI di Mempawah Hulu Landak
Turnamen sepak bola putri itu diikuti 25 tim kesebelasan dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-78 yang jatuh pada 17 Agustus mendatang.
Penulis: Marpina Sindika Wulandari | Editor: Faiz Iqbal Maulid
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, LANDAK - Puluhan tim sepak bola putri mulai berlaga memperebutkan piala Turnamen sepak bola Putri Tiang Tanjung Cup di Kecamatan Mempawah Hulu, Kabupaten Landak, Selasa 15 Agustus 2023.
Turnamen sepak bola putri itu diikuti 25 tim kesebelasan dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-78 yang jatuh pada 17 Agustus mendatang.
Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Landak, Heri Saman, mengatakan Turnamen sepak bola Putri Tiang Tanjung Cup adalah upaya untuk menyampaikan misi KONI Kabupaten Landak, yaitu mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga, agar masyarakat terbiasa hidup sehat.
“KONI mendukung kegiatan turnamen ini dengan memberikan hadiah pembinaan, piala, piagam, dan medali yang menjadi tanggung jawab KONI Landak," kata Heri Saman.
• Heri Saman Apresiasi Inklusivitas dan Kebhinekaan Jenjang Sekolah Dasar Disdik Landak
Heri Saman juga berpesan kepada tim yang mengikuti Turnamen sepak bola Putri Tiang Tanjung Cup 2023, agar dapat menjunjung tinggi sportivitas dalam bertanding, menjaga keamanan dan ketertiban, serta harus mengedepankan rasa persahabatan.
Sehingga turnamen bisa terlaksana dengan baik hingga final, serta kepada masyarakat untuk terus menjaga semangat kekeluargaan untuk menghadapi Tahun Politik 2024 mendatang agar tidak terpecah belah.
"Saya mengucapkan Dirgahayu Republik Indonesia ke-78 dan selamat atas terselenggaranya Turnamen sepak bola Putri Tiang Tanjung Cup dalam rangka merayakan hari kemerdekaan Indonesia," tandas Heri Saman.
• Balita Emas, Kini Cetak Akta Kelahiran Bisa di Puskesmas se-Kabupaten Landak
(*)
Ikuti Terus Berita Terupdate Seputar Kalbar Hari Ini Di sini
| Kapolsek Menyuke Tanam Jagung Di Lahan Demplot Polsek |
|
|---|
| Kecamatan Air Besar Laksanakan Lokakarya Mini Peningkatan Program Kesehatan Masyarakat |
|
|---|
| Bupati Landak Raih Penghargaan Percepatan Penurunan Angka Buta Aksara |
|
|---|
| Polsek Ngabang Mensosialisasikan Penerimaan Anggota Polri Bintara Brimob 2026 di Masyarakat Umum |
|
|---|
| Polsek Air Besar Patroli Malam untuk Ciptakan Rasa Aman di Tengah Gelapnya Malam kepada Masyarakat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Puluhan-tim-sepak-bola-putri-yang-mulai-berlaga-memperebutkan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.