VIRAL! Begini Cara Transfer BCA ke Blu Tanpa Biaya Admin

Penerapan bebas biaya transfer BCA ke Blu atau sebaliknya menggunakan metode BI-Fast ini berlaku efektif sejak 27 Juni 2023 hingga 26 Juni 2024.

Editor: Rizky Zulham
Dok. BLUBCA
VIRAL! Begini Cara Transfer BCA ke Blu Tanpa Biaya Admin. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Viral cara transfer BCA ke Blu atau sebaliknya tidak dikenakan biaya alias gratis.

Namun, nasabah harus menggunakan metode BI-Fast dan bukan layanan real time online.

Penerapan bebas biaya transfer BCA ke Blu atau sebaliknya menggunakan metode BI-Fast ini berlaku efektif sejak 27 Juni 2023 hingga 26 Juni 2024.

Layanan ini berlaku di berbagai kanal elektronik BCA, mulai dari myBCA, BCA mobile, KlikBCA Individu, dan KlikBCA Bisnis.

Khusus aplikasi BCA Mobile, nasabah perlu memperbarui aplikasi menjadi versi 4.1.0 untuk dapat menikmati transaksi BCA ke Blu atau sebaliknya secara gratis.

Informasi Transfer Sesama BCA Tetap Gratis Dengan Metode BI-FAST, Ini Cara Transfer Lewat BCA

Sementara itu, pengenaan biaya admin Rp 6.500 per transaksi dari rekening BCA ke BLU atau sebaliknya hanya berlaku untuk metode transfer online. Perubahan ini berlaku efektif sejak 27 Juni 2023.

Sebagai informasi, Blu adalah aplikasi mobile/layanan perbankan elektronik PT Bank Digital BCA (BCA Digital) yang dapat diunduh nasabah dari media distribusi aplikasi/software resmi yang ditunjuk BCA Digital.

Blu dapat diakses secara langsung oleh nasabah melalui smartphone.

Melalui aplikasi Blu by BCA para nasabah bisa melakukan aktivitas keuangan dimana pun dan kapan pun juga.

Sebab, semua aktivitas tersebut bisa dilakukan dengan hanya menggunakan handphone saja.

Lalu, bagaimana cara transfer BCA ke Blu tanpa biaya admin menggunakan metode BI Fast?

Cara transfer BCA ke Blu (BCA Digital) dan sebaliknya tanpa biaya admin menggunakan metode transfer BI Fast.

Cara transfer BCA ke Blu via BI Fast

- Buka BCA mobile.
- Masukkan Kode Akses
- Pilih menu “m-Transfer”
- Pilih menu “Transfer Antar bank”
- Pilih bank dan rekening tujuan (Blu) dan isi nominal transfer
- Pilih “Layanan Transfer”
- Pilih layanan transfer “BI FAST”
- Isi berita dan pilih tujuan transaksi
- Klik button “Send”
- Cek kembali detail transaksi dan klik “OK”
- Masukkan PIN m-BCA
- Transaksi selesai

Informasi Penting Perubahan Biaya Transfer dari Rekening BCA ke Rekening BCA Digital

Selain lewat BCA mobile, cara transfer BI Fast BCA juga dapat dilakukan melalui aplikasi myBCA. Berikut caranya:

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved