Pola Hidup Sehat

5 Cara Mengatasi Ketiak seperti Kulit Ayam

Meski terdengar sepele, tetapi pakaian ketat bisa menimbulkan iritasi yang akan memperparah keratosis pilaris atau kulit ayam.

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID- Kulit ketiak dengan tekstur ayam sering dialami banyak orang.

Kulit ayam atau keratosis pilaris merupakan masalah kulit yang menyebabkan bercak-bercak benjolan kecil, seperti kulit ayam tanpa bulu.

Masalah ini kerap dijumpai di ketiak, paha, pipi, atau pantat, baik pada laki-laki maupun perempuan.

Keratosis pilaris atau kulit ayam ini tidak menular dan tidak menimbulkan gatal yang membuat penderita tidak nyaman.

Meski demikian, benjolan kulit ayam bisa menurunkan kadar percaya diri lantaran tampilannya yang cukup mengganggu.

6 Penyebab Ketiak Gatal dan Tanda Bahaya untuk Tubuh, Ciri Awal Kanker Payudara

Penyebab kulit ayam pada ketiak

Dilansir dari Healthline, ketiak yang mirip kulit ayam merupakan hasil dari penumpukan keratin, jenis protein yang ada pada rambut, di pori-pori kulit.

Penumpukan keratin di pori-pori menghalangi folikel rambut yang sedang tumbuh. Akibatnya, bukan rambut yang tumbuh, tetapi justru benjolan kecil.

Penyebab pasti penumpukan keratin belum diketahui. Namun, kebiasaan mencabut rambut ketiak atau waxing bisa menjadi salah satunya.

Pasalnya, saat mencabut rambut, kulit ketiak akan tertarik keluar dan membuat keratin tertumpuk di pori-pori.

Sementara itu, menghilangkan rambut ketiak dengan mencukur umumnya tidak menyebabkan benjolan seperti waxing.

Akan tetapi, bisa membentuk luka kecil yang menyebabkan folikel meradang atau folikulitis.

Cara Alami Hilangkan Bau Ketek atau Ketiak Secara Permanen

Keratosis pilaris sendiri termasuk penyakit yang bisa menyerang semua usia.

Meski demikian, penyakit ini lebih umum terjadi di usia muda atau masa pubertas, serta bisa memburuk selama kehamilan dan setelah melahirkan.

Cara mengatasi ketiak seperti kulit ayam

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved