Pola Hidup Sehat
INILAH MANFAAT Buah untuk Kesehatan, Berikut Buah - Buah yang Harus Dikonsumsi Rutin Teratur !
Buah mengandung banyak gizi bermanfaat seperti potasium, serat, vitamin C, asam folat, dan lain-lain.
Penulis: Mirna Tribun | Editor: Mirna Tribun
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Buah dikenal sebagai makanan yang kaya akan vitamin dan mineral.
Buah mengandung banyak gizi bermanfaat seperti potasium, serat, vitamin C, asam folat, dan lain-lain.
Dengan konsumsi buah, risiko penyakit jantung, stroke, batu ginjal dan beragam penyakit mengerikan lainnya bisa dicegah.
Kandungan Umum Gizi Buah
Berikut ini adalah beberapa kandungan nutrisi yang umum terdapat dalam buah-buahan:
Serat, yang beperan penting dalam menjaga fungsi saluran pencernaan.
Vitamin C, yang penting untuk menjaga jaringan tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.
• CONTOH Buah Klimaterik & Contoh Buah Non Klimaterik, Buah Tropis dan Buah Subtropis Adalah?
Vitamin A, yang penting untuk kesehatan mata, kulit dan sistem kekebalan tubuh.
Folat, yang berperan penting dalam pembentukan darah dan materi genetik.
Kalium, yang dapat membantu menjaga tekanan darah dan fungsi sistem saraf.
Manfaat Buah untuk Kesehatan
Mengonsumsi buah-buahan setiap hari merupakan pola makan yang baik dan dapat menunjang gaya hidup sehat.
Beberapa manfaat buah bagi kesehatan tubuh antara lain adalah:
- Mencegah obesitas dan menjaga berat badan yang ideal
- Menurunkan kadar kolesterol dan tekanan darah
- Menurunkan risiko penyakit, seperti diabetes tipe 2, stroke, penyakit jantung, kanker, dan hipertensi
- Mencegah dan mengatasi masalah pencernaan, seperti sembelit
- Menjaga kesehatan mata dan mencegah penyakit mata terkait penuaan, katarak, dan degenerasi makula.
Daftar Buah yang Direkomendasikan Rutin Dikonsumsi
Sebagian besar buah mengandung vitamin dan mineral yang sangat baik bagi kesehatan.
