Personel Polsek Ledo Kawal Penyaluran Bantuan untuk Korban Bencana Banjir
Bantuan tersebut disalurkan langsung ke rumah-rumah penduduk di Desa Lesabela , Kampung Baru dan Keruing
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, BENGKAYANG - Personel Polsek Ledo Polres Bengkayang, Briptu Tan Deden kawal penyaluran Bantuan kepada korban bencana alam Banjir di Ledo, Selasa (09/02/2021).
Dengan Menggunakan Kendaraan Roda Dua Patroli, Anggota Polsek Ledo, Briptu Tan Deden kawal penyaluran Bantuan dari Jamaah Masjid Darrul Fiqri Ledo.
Saat ditemui Kapolsek Ledo, Iptu Asep Maulana mengatakan, penyaluran bantuan berupa Beras, Susu, mie instan serta makanan ringan untuk warga terdampak banjir.
Bantuan tersebut disalurkan langsung ke rumah-rumah penduduk di Desa Lesabela , Kampung Baru dan Keruing.
• Banjir Kembali Rendam Sejumlah Desa di Kabupaten Sambas
“Kita membantu menyalurkan Beras, susu kaleng Makanan ringan dan Mie Instan yang berasal dari bantuan yayasan rumah anak yatim, yayasan Rumah Zakat, Jamaah mesjid Darrul Fiqri komunitas, peduli bencana alam, dan donator”, ucap IPTU Asep Maulana.
Asep Maulana mengatakan ia memerintahkan anggotanya untuk mengawal penyaluran bantuan Tujuannya mempercepat bantuan tersalurkan ke warga.
“Kita membantu menyalurkan 350 kilo beras dan 30 dus Indomie serta makanan ringan dan 100 kaleng susu dancaw untuk warga masyarakat yang terdampak Banjir, Bantuan tersebut kita salurkan di wilayah Desa Lesabela”, tambahnya.
Pengelola Bantuan untuk korban bencana banjir pak Didin menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kepolisian Sektor Ledo yang telah sudi untuk mengawal dan mengantarkan serta menyalurkan bantuan langsung kedesa dan langsung mendistribusikan kerumah-rumah warga, dan beliau juga mengucapkan terimakasih kepada para donatur yang telah berkenan memberikan bantuan untuk warga desa yang terkena banjir.
“Kami mengucapkan terima kasih atas bantuan tersebut sangat bermanfaat bagi warga yang terkena musibah banjir”, ucap pak didin sebagai pengelola bantuan banjir kecamatan Ledo.
