Dorong Realisasi Desa Mandiri, Kapolda: Polsek Sebagai Lini Terdepan Laksanakan Program Harkamtibnas
kalau dua kali berturut-turut mendapatkan bendera tengkorak berarti dia tidak bekerja dan akan diganti atau dicopot lalu diganti dengan yang lain
PONTIANAK - Polda Kalimantan Barat terus mendorong untuk realisasi pembentukan desa mandiri di Kalbar dan target di tahun 2020 dan meneruskan program Harkamtibnas dengan 5 fokus.
Kapolda Kalbar, Irjen Pol Didi Haryono mengatakan Polsek sebagai lini terdepan harkamtibnas merupakan program Polda Kapbar setelah sebelumnya telah menyusun satu konsep Polda Kalbar berkibar dengan zero ilegal dan zero toleran di 2018.
“Pada 2019 dan 2020 akan ada kelanjutan dari program Harkamtibnas dengan 5 fokus konsennya untuk mendukung program desa mandiri di Kalbar,” ujarnya usai menghadiri seminar saat ini sedang berlangsung di Aula Rektoran lantai 3 Untan, Rabu (22/1/2020).
• Untan Siap Ambil Peran Untuk Perwujudan Desa Mandiri di Kalbar
Ada pun 5 fokus program Harikamtibnas yakni pertama membangun poskamling dengan 14 perlengkapan peralatan yang harus ada di poskamling .
Kedua bagaimana membangun sistem keamanan secara modern yang bersinergi dengan jajaran setempat dengan kepala desa , babinsa dan perangkat di desa dan babinsa .
Ketiga bagaimana mengatasi permaslaah sosial di desa. Keempat bagaimana mendeteksi dini pencemaran lingkungan mulai dari udara, air, limbah dan sungan.
“Lalu yang terakhir bagaiaman kita mendeteksi juga terkait dengan bencana alam mulai dari menyelamatkan korban dan evakuasi korban ,” ujar Didi Haryono.
Ia mengatakan dari 5 fokus terkait polsek sebagai lini Harkamtibnas terdepan ini untuk mengusung desa mandiri yang kini sudah mencapai 87 desa mandiri di Kalbar.
“Kita berterima kasih kepada civitas akademika Untan juga dengan harapan mahasiswa dapat melakukan kajian ilmiah terkait aspek masalah sosial dan masalah lingkungan, Supaya kalbar bisa unggul sesuai potensi yang kita miliki ,” ujarnya.
Sejauh ini program Harkamtibnas sudah terealisasi dan tiap bulan dilakukan penilaian kinerja dan diberikan reward tiap bulan bagi yang bagus dalam pelaksanaan tugas.
“Kalau dua bulan berturut mendapatkan rewar ddan akan diberikan tawaran jabatan pindah kemana sesuai pangkat yang disandang karena pimpinannya bagus dan melaksnakan perintah dengan baik dan manajerialnya baik dan dijalankan ,” ujar Didi Haryono.
Tapi begitu juga sebaliknya kalau dua kali berturut-turut mendapatkan bendera tengkorak berarti dia tidak bekerja dan akan diganti atau dicopot lalu diganti dengan yang lain.
Update Informasi Kamu Via Launcher Tribun Pontianak Berikut:
JADWAL DRAWING 16 Besar Liga Eropa UEFA - Final Dini Manchester United, AC Milan, Arsenal & AS Roma |
![]() |
---|
UPDATE Ramalan Zodiak Hari Ini Jumat 26 Februari 2021 Ramalan Leo Libra Virgo Aquarius Cancer Gemini |
![]() |
---|
DAFTAR Nama Lolos Kartu Prakerja Gelombang 12 Daftar Prakerja Gelombang 13 Login WWW.PRAKERJA.GO.ID |
![]() |
---|
KATALOG PROMO JSM ALFAMART 26 Februari – 4 Maret 2021, Diskon Promo Gantung Beras hingga Susu Hemat |
![]() |
---|
HASIL Lengkap Liga Eropa Tadi Malam Jumat 26 Februari, Cek Daftar Tim Lolos 16 Besar Liga Eropa 2021 |
![]() |
---|