Disdik Kalbar akan Wujudkan SMK Favorit di Tiap Kabupaten dan Kota

Program belajarnya di perbanyak prakteknya yang disesuaikan dengan dunia usaha dan dunia industri

Penulis: Hamdan Darsani | Editor: Jamadin
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/ FILE
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalbar, Suprianus Herman saat ditemui diruang kerjanya. 

Disdik Kalbar akan Wujudkan SMK Favorit di Tiap Kabupaten dan Kota

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Pemprov Kalbar terus mempersiapkan untuk membentuk SMK percontohan setiap Kabupaten/Kota se Kalbar, Minggu (31/3/2019)

Kepala Dinas Pendidikan Kalbar,  Suprianus Herman menuturkan terdapat delapan standar yang harus terpenuhi menuju SMK percontohan.

Diantaranya soal prasarana, proses pendidikan, tenaga kependidikanya, kelulusanya harus link and match dengan dunia industri. 

"Untuk di Kalbar akan ada lima atau empat kalau tidak salah saya SMK yang akan di revitalisasi berdasarkan inpres nomor 8 tahun 2016," ujarnya.

SMK yang akan di revitalisasi itu akan menyesuaikan kurikulumnya, dan sarana prasarananya serta mendapatkan anggaran dari pusat.

Baca: Medan Kerang Tawarkan Sensasi Makan Yang Berbeda dan Nikmat

Baca: Sasar Daerah Terpencil, KPU Mempawah Sosialisasikan Pemilu di Kampung Telayar

"Contohnya kalau di Pontianak ini seperti di SMK

Baca: Kalbar Sepekan - Tiga CPNS Kubu Raya Undur Diri, Gempa Sintang, hingga Ayah Kandung Hamili Putrinya

5, Ketapang di SMK 1 dan lainya. Program belajarnya di perbanyak prakteknya yang disesuaikan dengan dunia usaha dan dunia industri," ujarnya. 

"Mereka bukan saja dididik dapat bekerja dimanapun, akan tetapi juga dapat menciptakan dunia usaha sendiri," imbuhnya.

Ia menuturkan dalam rangka memujudkan SMK Unggul di setiap Kabupaten/Kota, dalam waktu dekat pihaknya akan menyiapkan pembangunan SMK Unggul di Kabupaten Sambas. 

"Yang sudah hampir jadi itu SMK di Kabupaten Sambas. Namun belum bisa langsung jadi dan dilakukan secara bertahap. Tahun ini mungkin untuk fisik kemudian selanjutnya sarana dan prasaranya," ujarnya. 

Kendati demikian, tidak menutup kemungkinan SMK yang telah beroperasional di dorong untuk menjadi SMK Favorit di setiap Kabupaten/Kota. 

"Itu namanya revitalisasi dan itu juga bisa dilakukan untuk mendorong SMK yang sudah operasional menjadi SMK Favorit. Kita lengkapkan sarana prasarananya, Kurikulum, tenaga pendidik dan kependidikanya, dan kita cukupkan sesuai 8 standar nasional," ujarnya. 

Ia menambahkan sekali lagi semua butuh proses dan pendanaan serta peran seluruh stake holder untuk mewujudkan SMK Favorit di Kalbar.

Termasuk dunia usaha dan dunia industri di Kalbar. 

"Kita akan menuju kesana nanti dan road map pembangunan SMK Favotit di Kalbar dengan menjajaki kerja sama dengan pihak usaha dan industri di Kalbar," ujarnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved