Kabar Artis
BLACKPINK Gelar Konser di GBK Jakarta 1–2 November 2025, Cek Harga Tiket Hari Kedua!
Konser ini berlokasi di Gelora Bung Karno (GBK) Main Stadium, Jakarta, selama dua hari berturut-turut
Melansir akun Instagram promotor @ime_indonesia, berikut jadwal lengkap kegiatan konser BLACKPINK selama dua hari pelaksanaan:
- Pintu gerbang venue dibuka untuk semua penonton (Venue Open Gate): 11:00 WIB
- Pembukaan area penjualan merchandise khusus untuk pemegang kartu Visa Infinite: 11:00 WIB
- Pembukaan penjualan merchandise untuk seluruh pemegang tiket: 12:30 WIB
- Pembukaan pintu masuk berdasarkan kategori tempat duduk: 15:00 WIB
- Waktu masuk khusus untuk area BLINK PIT (standing): 17:30 WIB
- Konser dimulai (show time): 18:30 WIB
Promotor iMe Indonesia menyampaikan adanya penyesuaian waktu masuk bagi penonton di area standing (BLINK PIT) karena mempertimbangkan kondisi cuaca Jakarta yang panas.
Kebijakan tersebut bertujuan mencegah potensi kelelahan, heatstroke, hingga pingsan akibat berdiri terlalu lama di bawah terik matahari.
Oleh karena itu, pintu masuk untuk area standing dibuka lebih sore dibandingkan dengan kategori tempat duduk.
Bagi para BLINK yang telah memiliki tiket, promotor mengimbau agar datang tepat waktu, membawa perlengkapan secukupnya, dan mematuhi seluruh peraturan yang ditetapkan demi kelancaran acara.
Konser ini menjadi momen yang sangat dinantikan penggemar di Indonesia, setelah terakhir kali BLACKPINK tampil di Jakarta pada 2023.
Penampilan BLACKPINK hari ini dan besok dijanjikan akan menghadirkan produksi panggung megah, tata cahaya spektakuler, serta setlist lagu-lagu hits yang telah membawa mereka ke puncak popularitas global.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tiket Konser BLACKPINK Hari Kedua Masih Tersedia"
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!
BLACKPINK
Konser BLACKPINK
BLACKPINK Jakarta 2025
Konser BLACKPINK di GBK
Tiket Konser BLACKPINK
BLACKPINK DEADLINE
iMe Indonesia
GBK
Gelora Bung Karno
BLINK Indonesia
Tiket.com
Konser K-Pop
Jadwal Konser BLACKPINK
Harga Tiket BLACKPINK
BLACKPINK World Tour
Jennie BLACKPINK
Jisoo BLACKPINK
Lisa BLACKPINK
Rose blackpink
Berita Viral
| Reza Gladys Akui Sudah Hilangkan Dendam, Tapi Tetap Minta Nikita Mirzani Dinyatakan Bersalah |
|
|---|
| Acha Septriasa Ungkap Alasan Cerai dari Vicky Kharisma, Meski Harmonis 8 Tahun Pernikahan |
|
|---|
| Hasil Mediasi Erika Carlina dan DJ Panda Belum Capai Kesepakatan |
|
|---|
| Sempat Pimpin Khotbah, Ayah Jerome Polin Meningga dengan Kondisi Terbaik |
|
|---|
| Saat Lakukan Hal Ini, Onadio Leonardo Ditangkap Polisi Terkait Kasus Narkoba |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Girl-group-asuhan-YG-Entertainment-BLACKPINK.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.