Sekoci Terbalik di Sambas

Duka di Laut Sambas Kapal Sekoci Karam, Seorang ABK Sechali Hilang, 6 ABK Selamat

Sebuah sekoci kapal yang mengangkut tujuh orang nelayan karam bersama penumpang di dalamnya, 

|
Penulis: Imam Maksum | Editor: Madrosid
ISTIMEWA / Pos SAR Sintete/kolase/Tribunpontianak
PENCARIAN - Tim SAR gabungan dari berbagai unsur melakukan pencarian korban hilang penumpang sekoci kapal tenggelam di perairan Pemangkat, Kabupaten Sambas, Kalbar, Sabtu 11 Oktober 2025. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SAMBAS  -  Kecelakaan laut di perairan Muara Sungai Sambas Besar menelan korban.

Sebuah sekoci kapal yang mengangkut tujuh orang nelayan karam bersama penumpang di dalamnya, 

Akibatnya 1 orang dinyatakan hilang sementara lainnya dinyatakan selamat.

Kejadian kecelakaan laut di Muara Sungai Sambas Besar, Kecamatan Pemangkat, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, pada Jumat siang, 10 Oktober 2025, masih terus dalam proses penangan Tim SAR gabungan.

Karamnya sekoci ini terjadi sekitar pukul 13.30 WIB saat mengankut 7 penumpangnya menuju kapal.

Satu orang Sechali (39), dinyatakan hilang dan masih dalam proses pencarian intensif oleh tim SAR gabungan.

Baca juga: TRAGEDI Muara Sungai Sambas! Sechali Warga Jawa Tengah ABK KM Abg Kepri Hilang Tenggelam, 6 Selamat

Kronoligi Kejadian

Koordinator Pos SAR Sintete, Zulhijah mengungkapkan sekoci yang digunakan para korban berangkat dari Dermaga PPN Pemangkat dengan tujuan menuju KM ABG Kepri. 

Namun dalam perjalanan, sekoci tersebut terbalik dan tenggelam di muara Sungai Sambas Besar.

Tim SAR menerima laporan dan segera melakukan pencarian.

Proses pencarian masih berlangsung hingga Sabtu, 11 Oktober 2025 oleh tim SAR gabungan.

Cuaca dan arus laut menjadi tantangan dalam proses pencarian. Tim berharap korban dapat segera ditemukan.

Zulhijah mengimbau seluruh pihak, terutama masyarakat pesisir dan para nelayan, untuk turut membantu dengan melaporkan apabila menemukan tanda-tanda keberadaan korban.

Sejumlah pihak turut dikerahkan dalam operasi pencarian, antara lain:

- Rescue Pos SAR Sintete

- TNI dan Polri

- Bakamla

- Satwas PSDKP Pemangkat

- Syahbandar PPN Pemangkat

- Potensi SAR

- Nelayan setempat

Sarana dan Prasarana Dalam Proses Pencarian

- Rubber Boat

- Peralatan evakuasi

- Perlengkapan Medis

- Navigasi

- Alat Komunikasi.

Identitas Korban Korban Belum Ditemukan

Nama: Sechali

Tempat Tanggal Lahir: Tegal, 09 Juni 1986

Pekerjaan: Nelayan, ABK KM ABG Kepri

Alamat: Kelurahan Sidamulya, Pagerbarang, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah

Korban Selamat Sebagai ABK

1. Akai

Tempat Tanggal Lahir: Kampong Baru, 10 Agustus 1985

Alamat: Kepau Baru, Kepulauan Meranti, Riau

2. Gor Saputra

Tempat Tanggal Lahir: Kampung Tengah, 27 April 1985

Alamat: Sinjai Pesisir, Karimun, Kepri

3. Supriadi

Tempat Tanggal Lahir: Tanjung Nibung, 12 Februari 1984

Alamat: Jalan Ayani, Meral, Karimun, Kepri

4. Juliadi

Tempat Tanggal Lahir: Sawang Laut, 30 Desember 1987

Alamat: Baran Barat, Meral, Karimun, Kepri

5. Nurman

Tempat Tanggal Lahir: Meral Karimun, 08 November 1991

Alamat: Sinjai Pasir, Meral, Karimun, Kepri

6. Gunawan

Tempat Tanggal Lahir: Baran, 04 Maret 1990

Alamat: Sungai Akam Barat, Karimun, Kepri

- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved