Bank Kalbar Pertahankan Gelar Bergengsi Bintang 5 Pada Ajang Top BUMD Awards 2024

Penghargaan ini juga merupakan bukti nyata dari komitmen bank dengan tagline ‘Bank Kite Punye Kite’ dalam menjaga standar layanan.

Penulis: Anggita Putri | Editor: Try Juliansyah
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/Istimewa
Bank Kalbar Pertahankan Gelar Bergengsi Bintang 5 Pada Ajang Top BUMD Awards 2024 yang dilaksanakan di Dian Ballroom Hotel Raffles Jakarta, Rabu 20 Maret 2024. 

“Dengan memberikan layanan yang terbaik kepada nasabah, kami terus berusaha untuk menjadi mitra yang dapat diandalkan bagi individu, bisnis, dan komunitas di Kalbar,” tuturnya.

Sejak didirikan di tahun 1964, lanjut Rokidi, Bank Kalbar telah memantapkan komitmen untuk berdedikasi memajukan ekonomi lokal dan melayani kebutuhan keuangan masyarakat. Dengan berbagai produk dan layanan yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan beragam pelanggan, pihaknya memantapkan cita-cita untuk terus berinovasi dan menghadirkan kualitas layanan yang unggul dan berorientasi pada kepuasan pelanggan.

“Kami akan terus berupaya untuk mempertahankan standar keunggulan ini dan meningkatkan kualitas layanan kami lebih jauh lagi,” pungkasnya. (*)

Dapatkan Informasi Terkini dari Tribun Pontianak via SW DI SINI

Ikuti Terus Berita Terupdate Seputar Kalbar Hari Ini Di sini

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved