Materi Belajar

Materi Belajar Pendidikan Agama Islam Pengertian Mukallaf dan Akil Baligh dalam Hukum Islam

konsep mukallaf merupakan hal yang penting karena menentukan siapa yang memiliki kewajiban untuk menjalankan perintah dan menjauhi larangan dalam agam

Editor: Hamdan Darsani
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/ENDRO
Berikut ini penjelasan tentang arti mukallah dan akil baligh dalam hukum islam 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Didalam hukum Islam dikenal istilah Mukallaf.

Bagi seseorang yang yang sudah mencapai kematangan ntelektual dan kewajiban moral yang memungkinkan mereka untuk dianggap bertanggung jawab atas tindakan dan ibadah mereka di hadapan Allah SWT.

konsep mukallaf merupakan hal yang penting karena menentukan siapa yang memiliki kewajiban untuk menjalankan perintah dan menjauhi larangan dalam agama.

Dengan kata lain, mukalaf adalah seorang pribadi yang sudah dikenai hukum.

Seseorang berstatus mukalaf bila ia telah dewasa dan tidak mengalami gangguan jiwa maupun akal.

Agama Islam Dibawa dan Dikembangkan ke Indonesia oleh Para Pedagang dari Mana ?

Adapun tanda dari muslim yang sudah Mukallaf di antaranya Baligh.

Selain itu tanda lainya adala berakal sehat dan telah sampai dakwah Islam untuknya.

Seorang anak kecil dan orang gila belum memiliki kewajiban untuk menjalankan kewajiban Agama.

Tidak diwajibkan melaksanakan ibadah berarti orang gila akan diwajibkan melaksanakan ibadah setelah ia sadar dan anak-anak akan diwajibkan melaksanakan ibadah jika ia sudah baligh.

Tidak dicatat dosanya berarti seorang anak yang belum baligh dan orang gila yang belum sadar tidak dicatat dosa-dosanya meskipun melakukan dosa.

Akan tetapi ketika orang gila sudah sadar dan anak-anak sudah baligh maka Malaikat Atid mulai bertugas untuk mencatat dosa-dosa mereka.

Balig adalah sebuah anugerah sekaligus ujian yang sangat besar dari Allah SWT.

Sejak terhitung balig tersebut, ketaatan kita terhadap Allah SWT dan keistiqamahan kita menjauhi hal-hal yang dilarang oleh Allah SWT mulai diuji.

CEK Keutamaan dan Bacaan Niat Puasa Senin Kamis Sepanjang Bulan Rabiul Awal 1445 Hijriah

Arti Baligh

Baligh secara bahasa berasal dari kata Baligh yang artinya sampai.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved