Breaking News

Idul Fitri

Sekda Harrison Sebut Pemkot Harus Masukan Festival Meriam Karbit Kedalam Event Kalender Nasional

"Sebenarnya Pemerintah Kota Pontianak harus memasukkan Festival Meriam Karbit ini kedalam event Kalender Nasional," katanya dalam acara pembukaan Fest

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/FERLIANUS TEDI YAHYA
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harrison saat diwawancarai dalam acara pembukaan Festival Meriam Karbit yang berlangsung di Jalan Tanjung Harapan Gg. Muhajirin, Banjar Serasan, Kecamatan Pontianak Timur, Kota Pontianak, Kalimantan Barat pada, Kamis, 20 April 2023 malam. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Festival Meriam Karbit merupakan satu diantara seni budaya yang ada Kota Pontianak, dimana Festival Meriam Karbit ini selalu menjadi agenda tahunan sekaligus menjadi objek wisata menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harrison menyebut Pemerintah Kota Pontianak harusnya memasukkan Festival Meriam Karbit ini kedalam Event Kalender Nasional.

"Sebenarnya Pemerintah Kota Pontianak harus memasukkan Festival Meriam Karbit ini kedalam event Kalender Nasional," katanya dalam acara pembukaan Festival Meriam Karbit yang berlangsung pada Jumat, 20 April 2023 malam.

180 Meriam Karbit Siap Semarakkan Malam Takbiran di Kota Pontianak

Ia juga menjelaskan, untuk dapat masuk kedalam event Kalender Nasional ini, harus dikampanyekan dan dipromosikan oleh Menteri Pariwisata.

"Jadi ini harusnya dikampanyekan atau dipromosikan oleh Menteri Pariwisata dan tahun ini tidak masuk kedalam event nasional karena Kota Pontianak terlambat dalam mengusulkannya," katanya.

Namun demikian, ia berharap tahun depan Pemerintah Kota Pontianak harus benar-benar mempersiapkannya dan mendaftar kedalam event Kalender Nasional.

"Tahun depan itu benar-benar harus disiapkan dan didaftarkan dalam Event Kalender Nasional," tutupnya. (*)

Ikuti Terus Berita Lainnya di Sini

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved