Jabat Kapolda Kalbar, Brigjen Pipit Rismanto Siap Lanjutkan Program Irjen Suryanbodo Asmoro
"Tentang, penegakan hukum,lalu lintas, pemeliharaan Harkamtibmas, kemudian sumber daya manusia yang ada di Polda Kalbar serta sarana dan prasarananya,
Penulis: Ferryanto | Editor: Rivaldi Ade Musliadi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Brigadir Jenderal Polisi Pipit Rismanto resmi menjabat sebagai Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Barat menggantikan Inspektur Jenderal Polisi Suryanbodo Asmoro.
Bertempat di Mapolda Kalbar, pada Sabtu 1 April 2023 dilaksanakan Farewell and Wellcome Parade Kapolda Kalbar serta Paparan Lapsat dan penyerahan memori sertijab Kapolda Kalbar.
Irjen Pol Suryanbodo Asmoro ditemui setelah paparan Lapsat, menyampaikan dirinya melalui Karo Rena telah melaporkan berbagai capaian kinerja Polda Kalbar selama dirinya menjabat sebagai Kapolda Kalbar.
"Tentang, penegakan hukum,lalu lintas, pemeliharaan Harkamtibmas, kemudian sumber daya manusia yang ada di Polda Kalbar serta sarana dan prasarananya," ujarnya.
• 103 Personel Satgas Amole 2022 Brimob Polda Kalbar Kembali ke Bumi Khatulistiwa
Jendral Bintang dua yang akan memasuki masa purna tugas itu menjelaskan, setelah dirinya memaparkan memori serah terima, akan ditindaklanjuti pendalaman secara parsial.
Seluruh pejabat utama Polda Kalbar serta Kapolres jajaran melaporkan berbagai situasi di satuan kerjanya.
Selanjutnya, Kapolda Kalbar Brigjen Pol Pipit Rismanto menyampaikan siap melanjutkan berbagai program yang sebelumnya telah dijalankan.
"Mudah - mudahan saya dengan melihat apa yang disampaikan, saya ingin apa yang baik - baik akan saya lanjutkan, mana yang belum optimal akan diselesaikan, pergantian pejabat lama dan baru sesuatu hal yang biasa tetapi yang terpenting adalah keberlanjutan program - program yang harus dijaga bersama," ujarnya. (*)
Ikuti Terus Berita Lainnya di Sini
Kapolda
Pipit Rismanto
Brigjen
Irjen
Suryanbodo Asmoro
Polda
Brigadir
Jenderal
Inspektur
Pontianak
Kalimantan Barat
Kalbar
April
2023
Sabtu
| KRONOLOGI Lengkap Ruko 3 Lantai di Pontianak Kota Mendadak Ambruk, Saksi Ungkap Detik-detiknya |
|
|---|
| Pemkab dan Kadin Kayong Utara Sepakat Perkuat Sinergi Ekonomi Daerah |
|
|---|
| Sumur Bor TMMD Sumber Air Bersih Warga Desa Ratu Sepudak, Iskandar Mengaku Riang |
|
|---|
| Proyek Irigasi P3-TGAI di Benawai Agung Disorot, Kualitas Pekerjaan Dinilai Buruk |
|
|---|
| Ketua DPRD Pontianak Dukung Penambahan Petugas Fardhu Kifayah Tahun Depan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.