Lokal Populer

Penemuan Jasad Laki-laki di Sebuah Rumah Gegerkan Warga Singkawang

Jasad berjenis kelamin pria itu ditemukan warga tergeletak membusuk di depan kamar rumah tersebut

Penulis: Imam Maksum | Editor: Tri Pandito Wibowo
TRIBUNPONTIANAK/ISTIMEWA
Rumah tempat ditemukannya sesosok jasad pria di Kelurahan Sungai Wie Singkawang dipasang garis polisi. Kamis 15 September 2022. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Warga Kelurahan Sungai Wie geger bukan kepalang dengan penemuan sesosok Jasad di sebuah rumah di Jalan Padat Karya II, Kecamatan Singkawang Tengah, Kota Singkawang, Kalimantan Barat, Kamis 15 September 2022.

Jasad berjenis kelamin pria itu ditemukan warga tergeletak membusuk di depan kamar rumah tersebut. Sementara di atas tubuhnya, terdapat seutas kain yang bergantung di ventilasi kamar.

Menurut penuturan seorang warga setempat yang tak ingin disebut namanya, saat itu berberapa pekerja pembangunan jalan di dekat rumah tersebut mengabarkan kepadanya bahwa mencium aroma tidak sedap di sekitar rumah.

Merasa curiga dengan bau tidak sedap yang berasal dari dalam rumah itu, mereka pun mencoba mengintip dari luar jendela di belakang rumah korban.

PKK Sambas dan BNN Singkawang Teken MoU Cegah dan Berantas Penyalahgunaan Narkotika

Betapa kagetnya mereka, mayat dengan kondisi mengenaskan sudah tergeletak di dalam rumah. Bahkan, kepala dan tubuh mayat tersebut telah terpisah.

"Merinding saya pas lihat kondisi mayatnya. Sepertinya sudah lama meninggal dunianya," ujar sumber tersebut kepada Tribun, Kamis 15 September 2022.

Melihat kejadian itu, warga pun berbondong-bondong berdatangan menyaksikan penemuan mayat tersebut.

Hingga tak berapa lama, petugas Polsek Singkawang Tengah mendatangi tempat kejadian untuk mengevakuasi jasad tersebut.

Kapolres Singkawang melalui Kapolsek Singkawang Tengah, AKP Samsudin menerangkan, pihaknya mengevakuasi mayat tersebut ke RSUD Abdul Aziz untuk divisum.

"Siang tadi kami langsung mengevakuasi jasad tersebut ke rumah sakit untuk dilakukan visum," ujar AKP Samsudin.

Dirinya masih mendalami kasus penemuan mayat tersebut untuk mengetahui pasti penyebab meninggalnya korban.

Tidak Temukan Tanda Kekerasan

Penemuan sesosok mayat pria di sebuah rumah di Jalan Padat Karya II, Kelurahan Sungai Wie, Kota Singkawang, Kalimantan Barat pada Kamis 15 September 2022 sempat menggegerkan warga setempat.

Berdasarkan hasil pemeriksaan kepolisian, belakangan diketahui, mayat tersebut adalah Cin Fa (55).

Wakapolres Raden Real Mahendra Pimpin Pemeriksaan Senjata Api Dinas Personel Polres Singkawang

Korban ditemukan warga dalam kondisi meninggal dunia dengan posisi tubuh tergeletak di lantai depan kamarnya.

Sementara di dekat tubuh korban, terdapat seutas kain yang menggantung di ventilasi kamar tersebut.

Menurut Kapolres Singkawang melalui Kapolsek Singkawang Tengah, AKP Samsudin, dari hasil pemeriksaan luar, tidak ditemukan tanda kekerasan pada tubuh korban.

"Tidak ditemukan tanda kekerasan atau luka pada tubuh korban. Diperkirakan korban meninggal dunia gantung diri dengan handuk,"  ujar AKP Samsudin, Kamis 15 September 2022.

Selain itu, berdasarkan pemeriksaannya, korban sudah meninggal sekitar 3 bulan lalu.

Hal ini juga dapat terlihat dari kondisi tubuh korban sudah menyisakan tulang dan tidak lagi menggantung di handuk tersebut, bahkan kepala korban telah terpisah dengan tubuhnya saat ditemukan.

Korban tersebut, lanjut AKP Samsudin merupakan warga Kelurahan Sedau yang mengontrak di rumah tersebut.

Korban yang hanya tinggal sendiri di rumah, membuat orang lain tidak mengetahui tindakan korban mengakhiri hidupnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved