Guru Ngaji di Kabupaten Mempawah Dapat Bantuan Dari BAZNAS
Sementara itu Ketua BAZNAS Mempawah Kasiman menjelaskan, BAZNAS Mempawah memiliki lima program penyaluran dana zakat infaq dan sedekah.
Penulis: Ramadhan | Editor: Rivaldi Ade Musliadi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, MEMPAWAH - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Mempawah kembali menyalurkan bantuan kepada guru ngaji dan fakir miskin.
Penyerahan bantuan itu dilaksanakan di Aula Masjid Agung Al-Falah Mempawah, menjelang Puasa Ramadan ataupun pada Kamis 31 Maret 2022 lalu.
Wakil Ketua BAZNAS Mempawah Suparno mengatakan, pihaknya menyalurkan Zakat, Infaq, Shodaqoh (ZIS) untuk guru ngaji sebanyak 48 orang masing-masing dengan bantuan senilai Rp 500 ribu.
"Kemudian ada 40 orang bantuan fakir konsumtif berupa sembako, masing-masing sebesar Rp 600 ribu,” ujarnya, Rabu 6 April 2022.
Sementara itu Ketua BAZNAS Mempawah Kasiman menjelaskan, BAZNAS Mempawah memiliki lima program penyaluran dana zakat infaq dan sedekah.
• Mencari Kemuliaan Ramadan, Masjid Syuhada Mempawah Adakan Program Sedekah Seribu Takjil
Kelima program itu adalah, yakni yang program kesehatan. Dimana program tersebut bertujuan untuk membantu masyarakat untuk biaya kesehatan.
Selanjutnya yang kedua program kemanusiaan, yang ditujukan untuk renovasi rumah. Ketiga, program pendidikan, untuk berupa beasiswa untuk membiayai pendidikan anak yang tidak mampu. Keempat, program peduli ekonomi untuk bantuan peralatan usaha bagi kaum dhuafa.
"Terakhir kelima, program dakwah advokasi berupa bantuan para muallaf dan guru ngaji,” jelas Kasiman.
Kasiman juga menuturkan pihaknya beberapa waktu lalu tepatnya Kamis 10 Februari 2022 juga telah menyalurkan bantuan kepada kaum mustadh’afin.
“Kami telah berupaya menyalurkan bantuan kepada orang yang tepat. Kami di BAZNAS Mempawah membantu berdasarkan data yang ada, mengutamakan skala prioritas. Jadi orang yang menerima bantuan ini adalah orang-orang yang benar-benar layak untuk dibantu,” ungkapnya.
“Kami mengimbau kepada masyarakat Muslim untuk memperbanyak sedekah di bulan Ramadan ini. Agar lebih terorganisir dengan lebih baik, saya sarankan untuk bersedekah melalui BAZNAS atau lembaga amil lainnya yang terpercaya. Insya Allah zakat, infaq dan sedekah yang diberikan para dermawan kami salurkan dan sampai di tangan orang yang tepat,” pungkas Kasiman. (*)
(Simak berita terbaru dari Mempawah)
