Kasat Lantas Polres Singkawang Imbau Pengemudi Truk Bermuatan Gunakan Penutup Terpal
Beruntungnya, patugas Satlantas yang tengah berpatroli dengan sigap membersihkan tumpukan kerikil dan pasir tersebut, sebelum menimbulkan korban.
Penulis: Rizki Kurnia | Editor: Try Juliansyah
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SINGKAWANG - Kapolres Singkawang AKBP Prasetiyo Adhi Wibowo melalui Kasat Lantas Polres Singkawang, AKP Syaiful Bahri mengimbau para pengguna truk agar memperhatikan muatannya dengan menutup bak menggunakan terpal.
Hal tersebut, ia katakan penting untuk dilakukan, karena tumpahan muatan truk seperti kerikil, tanah dan pasir dapat mengakibatkan kecelakaan lalu lintas.
"Kondisi tersebut merupakan Hazard yang berpotensi terjadinya kecelakaan lalu lintas," ujar AKP Syaiful Bahri, Selasa 26 Oktober 2021.
Tumpahan kerikil dan pasir ini, juga sempat terjadi di persimpangan di dekat Traffic Light Kelurahan Kuala belum lama ini.
• Bhabinkamtibmas & Babinsa Lakukan Pengamanan Vaksinasi Covid-19 di Kelurahan Jawa Singkawang Tengah
Beruntungnya, patugas Satlantas yang tengah berpatroli dengan sigap membersihkan tumpukan kerikil dan pasir tersebut, sebelum menimbulkan korban.
"Himbauan kepada para supir pengangkut material untuk memperhatikan hal tersebut dan agar tidak terulang kembali guna mewujudkan Kamseltibcarlantas di Kota Singkawang," tukasnya. (*)
(Simak berita terbaru dari Singkawang)