Penanganan Covid
APA Itu PeduliLindungi ? LOGIN pedulilindungi.id/cek-nik Apa Sudah Terdaftar Program Vaksinasi Covid
Pengguna aplikasi PeduliLindungijuga akan mendapatkan notifikasi jika berada di keramaian atau berada di zona merah
Data-data tersebut akan disimpan sementara di penyimpanan lokal ponsel Anda secara terenkripsi dan akan dikirim ke server secara berkala.
Setelah data dikirim ke server, data yang tersimpan di penyimpanan lokal ponsel Anda akan dihapus saat itu juga.
Data-data tersebut disimpan secara terenkripsi di server PeduliLindungi yang aman dan tidak dibagikan ke publik.
Data Anda hanya akan diakses bila Anda dalam risiko tertular covid-19 dan perlu segera dihubungi oleh petugas kesehatan.
Data Anda tidak akan diserahkan atau disebarluaskan kepada pihak lain kecuali kepada instansi pemerintah yang saat ini ditunjuk dalam menangani pandemi covid-19, atau karena ketentuan hukum.
B. Pengolahan Data Anda
Data yang telah diambil akan diolah di server untuk selanjutnya dilakukan analisis contact tracing.
Contact tracing dilakukan dengan mekanisme:
Pengguna akan memiliki daftar “contact” perhari yang didapat melalui hubungan antara satu bluetooth dengan bluetooth pengguna PeduliLindungi lainnya yang saling berdekatan.
Analisis MAC address akan dilakukan setelah data tersimpan di server dengan cara melihat MAC address yang bersinggungan di lokasi dengan radius 10 meter dalam waktu yang bersamaan.
Jika ditemukan beberapa MAC address dalam lokasi dan waktu yang sama yang saling bersinggungan, maka dapat diartikan bahwa "contact" antara beberapa pengguna telah terjadi.
Semua proses analisis akan dilakukan di server dan menjadi acuan bagi pemerintah dalam menangani masalah tracing penyebaran covid-19 di Indonesia.
Baca juga: Gubernur Kalbar Tak Bisa Jalani Vaksinasi COVID 19, Harisson Beberkan Alasan Tak Berikan Rekomendasi
Selain itu, data yang tersimpan akan diolah untuk kebutuhan:
- Menentukan siapa yang pernah memiliki histori kontak dengan kasus covid-19 yang Terkonfirmasi, Suspek, atau Kontak Erat.
- Menentukan lokasi karantina mandiri dan memberikan notifikasi kepada orang yang dinyatakan harus menjalani karantina mandiri.
- Memberikan informasi kepada masyarakat terkait zonasi yang ditentukan oleh pemerintah.
- Sebagai informasi umum dalam dashboard untuk pemerintah dalam.
- Untuk melihat statistik dan riwayat “contact” serta riwayat bepergian pengguna PeduliLindungi.
3. Jika Anda terdiagnosa Positif Covid-19
PeduliLindungi akan meminta persetujan Anda untuk mengakses data hasil contact tracing dalam waktu 14 hari terakhir yang tersimpan di server PeduliLindungi.