Bupati Nasir Ingatkan Masyarakat Disiplin Protokol Kesehatan
Harus selalu makai masker ketika beraktivitas di luar rumah, jaga jarak, rajin cuci tangan dengan sabun atau sanitizer
Penulis: Sahirul Hakim | Editor: Jamadin
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KAPUAS HULU - Bupati Kapuas Hulu Abang Muhammad Nasir kembali mengingatkan kepada seluruh masyarakat, agar selalu disiplin protokol kesehatan, untuk upaya pencegahan penyebaran Covid-19.
"Kita tau bersama bahwa, saat ini negara kita dan wilayah Kapuas Hulu juga termasuk daerah yang sedang mengalami bencana non alam yaitu pandemi Covid-19, dan sudah banyak warga Kapuas Hulu terpapar Covid-19," ujarnya, Selasa (29/9/2020).
Maka dari itu himbau Nasir, agar selalu masyarakat Kapuas Hulu, selalu mengingatkan keluarganya masing-masing, untuk disiplin atau patuh dengan protop kesehatan.
"Harus selalu makai masker ketika beraktivitas di luar rumah, jaga jarak, rajin cuci tangan dengan sabun atau sanitizer," ucap AM Nasir.
• Lasarus Minta Pasangan Calon Yang Diusung PDIP Taati Protokol Kesehatan saat Kampanye
Kemudian, bupati mengingatkan kepada masyarakat, supaya tak nongkrong di tempat ramai seperti cafe - cafe, dan lainnya. "Jadi kita harus saling menjaga keluarga dari bahayanya Covid-19," ungkapnya.
Sekretaris Dinas Kesehatan Kapuas Hulu Nazaruddin menyatakan, saat ini masih satu orang dari Kapuas Hulu, yang merupakan petugas kesehatan di RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau, masih tepapar Covid-19.
"Yang bersangkutan masih dalam proses pengobatan di ruangan isolasi di rumah sakit Putussibau. Semoga hasil swab test selanjutnya, menunjukan negatif atau sembuh dari Covid-19," ungkapnya.
Sementara itu, Kasat Satpol PP Kapuas Hulu Rupinus saat ini pihaknya bersama bersama TNI Polri dan Dinas Kesehatan, sedang gencar-gencarnya melakukan razia masker.
"Mereka yang masih melanggar protokol kesehatan, atau tak pakai masker, ketika melakukan aktivitas di luar rumah, dan di jalan - jalan akan ditindak," ujar AM Nasir.
Rupinus menjelaskan, tindakan sementara bagi pelanggar protokol kesehatan yang telah dilaksanakan seperti, dapat teguran dan dilakukan Rapid Tes. Diharapan, masyarakat disiplin protokol kesehatan.
"Apa yang kami laksanakan ini, adalah upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di wilayah Kapuas Hulu, dan sekaligus mensosialisasikan Perbup tentang penegakan disiplin dan sanksi bagi pelanggar protokol kesehatan," ungkapnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/am-nasirbatikmasker.jpg)