6 Fakta di Balik Layar Drakor The World of The Married, Han So Hee Diam-diam Kagumi Kim Hee Ae

Boleh saja dalam drama bermusuhan dan saling benci, tapi sebenarnya Han So Hee sangat mengagumi sosok Kim Hee Ae yang memerankan karakter Ji Sun Woo.

Editor: Ishak
Tangkapan Layar Akun YouTube Selvia Sari
6 Fakta di Balik Layar Drakor The World of The Married, Han So Hee Diam-diam Kagumi Kim Hee Ae / ilustrasi 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Drama Korea (drakor) The World of The Married tengah menjadi buah bibir. 

Lantaran tak hanya sukses di negara asalnya, film yang juga populer dengan judul lain A World of The Married Couple ini sukses menyedot perhatian penikmat film korea alias K-Drama di Tanah Air. 

Film yang bertutur seputar permasalahan rumahtangga dan perselingkuhan inipun akan  segera memasuki babak akhir setelah berhasil mengaduk-aduk emosi penonton.

CERITA AKHIR The World of The Married Episode 15-16 Sub Indo di LIVE DRAMAQU, VIU dan JTBC

Meskipun demikian, drama ini dibuat dalam kondisi lokasi yang menyenangkan.

Ada cukup banyak fakta seru dibalik layar pembuatan drama yang dibintangi Kim Hee Ae dan Han So Hee ini.

Berikut ini beberapa fakta seru yang sayang dilewatkan.

1. Keseruan di lokasi syuting

Dari beberapa foto di balik layar yang dibagikan, para pemeran tampak akrab seperti keluarga jika kamera sudah dimatikan.

Meskipun dalam drama para pemeran terlihat memiliki karakter yang rumit dan masalah yang tak terselesaikan, dalam kehidupan nyata mereka sebenarnya berteman dekat.

Jadwal Tayang Drakor The World of The Married Eps 15 16 Terakhir Sub Indonesia DRAMAQU, JTBC, VIU

Begitu kamera dimatikan, atmosfer yang timbul langsung berubah, mereka berpose bersama dengan senyum ramah.

2. Han So Hee bermain dengan anak-anak

Han So Hee melihat Lee Ro Eun (Jenny) dari kejauhan dan berlari kecil menghampiri Lee Ro Eun yang duduk di kereta dorong.

Raut wajah Han So Hee begitu bahagia dan terlihat gemas dengan balita imut itu.

JADWAL Siaran Trans Tv Hari Ini, Senin 11 Mei Ada Drama Korea Terbaru The World of The Married Eps 1

Beberapa kali Han So Hee juga mengelus dan bermain-main dengan pemeran anaknya hasil pernikahan dengan Lee Tae Oh itu.

Han So Hee yang memerankan Yeo Da Kyung itu bahkan terlihat gemas dengan kaki mungil Lee Ro Eun.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved