Natal dan Tahun Baru

Kapolres: Natal di Sambas Berjalan Aman

Pertama saya terharu, ternyata disini tidak seperti yang saya bayangkan pada tahun 98 dan 99

Penulis: Muhammad Luthfi | Editor: Jamadin
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/ WAWAN GUNAWAN
Open house yang dilaksanakan oleh Kapolres Sambas AKBP Robertus Bellariminus Herry Ananto Pratiknyo di Mapolres Sambas, dalam rangka natal 2019, Kamis (25/12/2019). 

SAMBAS - Kapolres Sambas, AKBP Robertus Bellariminus Herry Ananto Pratiknyo mengatakan perayaan Natal di Gereja-gereja yang ada di Kabupaten Sambas, berjalan aman dan lancar.

"Kita bersyukur perayaan Natal di Sambas berjalan aman dan lancar. Ini semua berkat kerjasama antara TNI dan Polri, tokoh masyarakat dan para tokoh agama yang membantu pengamanan di gereja-gereja," ujar AKBP Robertus Bellariminus Herry Ananto Pratiknyo, Kamis (25/12/2019).

AKBP Robertus Bellariminus Herry Ananto Pratiknyo menambahkan, terlibatnya para pemuda dalam pengamanan gereja menunjukkan bahwa Sambas memiliki toleransi yang tinggi.

Hari Pertama Natal, Arus Lalu Lintasi Terpantau Lengang

"Ini menunjukkan bahwa toleransi di Sambas luar biasa," kata AKBP Robertus Bellariminus Herry Ananto Pratiknyo.

Saat ditanya mengenai makna Natal bagi dirinya tahun ini. Ia katakan dirinya terharu dalam merayakan natal tahun ini.

"Pertama saya terharu, ternyata disini tidak seperti yang saya bayangkan pada tahun 98 dan 99," jelas AKBP Robertus Bellariminus Herry Ananto Pratiknyo.

Selain itu, sambutan Bupati, Dandim dan para tokoh masyarakat Sambas juga sangat luar biasa.

Karena Sebagaimana di ketahui, ia baru saja menjabat sebagai Kapolres Sambas beberapa hari yang lalu. Menggantikan Kapolres Sambas sebelumnya AKBP Permadi Syahids Putra, yang diangkat dalam jabatan baru di Polda Kalbar.

Atbah Hadiri Open House

Bupati Sambas Atbah Romin Suhaili, bersama dengan Sekda Sambas, Feri Madagaskar berserta para pimpinan OPD Kabupaten Sambas menghadiri Open House yang dilaksanakan oleh Kapolres Sambas, di ruang Mapolres Press Conference Polres Sambas, Rabu (25/12/2019)

Pada kesempatan itu, Atbah mengatakan kunjungan itu merupakan upaya silaturahim yang ia laksanakan.

"Ini merupakan upaya silaturahmi, mudah-mudahan acara Natal di keluarga besar di Polres Sambas selalu bahagia dan meningkatkan kasih sayang sesama umat," ujarBupati Atbah.

Paus Fransiskus Sampaikan Pesan Natal 2019, Seru Perdamaian di Wilayah Konflik

Lebih lanjut ia mengatakan, masyarakat Sambas juga mempunyai tanggungjawab yang sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

"Kita mempunyai tanggung jawab yang besar dalam menjaga keamanan ketertiban dan masyarakat Kabupaten Sambas," katanya.

"InsyaAllah dengan harapan keamanan berjalan dengan aman lancar dan terkendali, dalam menyikapi menyambut Natal dan tahun baru mari kita bersama-sama keluarga dirumah," tuturnya.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved