Selamat! Film Pertama BTS Burn The Stage: The Movie Pecahkan Rekor Box Office AS

Film pertama BTS Burn the Stage: The Movie telah pecahkan rekor box office AS!....

Penulis: Ayu Nadila | Editor: Tri Pandito Wibowo
youtube
Film dokumenter BTS, Burn the Stage: The Movie 

Laporan Wartawan Tribunpontianak.co.id, Listya Sekar Siwi

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Film pertama BTS Burn the Stage: The Movie telah pecahkan rekor box office AS!

Dilansir dari Soompi, menurut Forbes, film dokumenter BTS Burn the Stage: The Movie ini adalah film musikal yang terlaris sepanjang masa. 

Burn the Stage: The Movie memperoleh $ 1,2 juta yang mengesankan di box office AS hanya pada hari pertama peluncurannya (Kamis, 15 November), dan melanjutkan dengan meraup tambahan $ 2,3 juta selama tiga hari akhir pekan.

Hanya dalam waktu empat hari, film Burn the Stage: The Movie berhasil mendapatkan $ 3.54 juta mengejutkan di Amerika Serikat saja, secara resmi memecahkan rekor One Direction pada tahun 2014 untuk film konser terlaris.

Baca: Vicky Prasetyo Grebek Angel Lelga Tidur dengan Pria Lain di Kamarnya, Ini Videonya!

Baca: Prakiraan BMKG, Senin Siang Kayong Utara Dilanda Hujan Petir

Baca: John Hendri: Dari 200 Hektare Lahan Cetak Sawah, Sudah Tercetak 100 Hektare

Burn the Stage
Burn the Stage (BigHit Ent)

"Burn the Stage: The Movie" juga meraih $ 9.3 juta dalam penjualan tiket di luar Amerika Serikat.

Dilansir dari Forbes, penggemar sensasi global K-Pop telah menunggu pemunculan film ini selama berbulan-bulan.

Menurut distributor film itu, Trafalgar Releasing, hampir 1 juta tiket telah terjual di seluruh dunia seminggu sebelumnya.

Film ini mengikuti band pada Trilogi Live III Episode III: Tur Wings dan menampilkan cuplikan konser dan wawancara dengan tujuh anggota band.

Keberhasilan film ini sangat luar biasa mengingat bahwa sejumlah besar rekamannya telah ditayangkan melalui seri YouTube Red asli BTS “ Burn the Stage ,” yang dirilis awal tahun ini.

Terdiri dari rekaman baru dan re-edited dari film dokumenter asli, "Burn the Stage: The Movie" mengikuti BTS selama tur dunia " WINGS " 2017 dan menawarkan pemandangan di balik layar pada konser dan perjalanan grup.

Selamat kepada BTS atas rekor baru mereka!

Baca: Update Cuaca di Kota Sanggau Pagi Ini, Senin (19/11/2018)

Baca: Raihan 17 Emas, KONI Sintang Harap Semakin Memotivasi Capai Target

Baca: LIVE STREAMING BLACKPINK di NET TV Pukul 19.00 WIB, Blink Jangan Sampai Kelewatan!

Pesan Manis BTS

Film dokumenter BTS Burn The Stage: The Movie, telah resmi ditayangkan serempak lebih dari 70 negara pada Kamis (15/11/2018).

Tentu saja penayangan Burn The Stage: The Movie disambut meriah para ARMY.

Burn The Stage: The Movie sendiri diadaptasi dari seri YouTube Red milik BTS dengan judul serupa.

Film ini menceritakan kehidupan belakang panggung BTS selama menjalani WINGS tour 2017 lalu.

Meski diangkat dari seri YouTube Red dengan judul serupa, Burn The Stage: The Movie menyajikan banyak adegan serta momen berbeda.

Mulai dari interaksi BTS dengan para staf hingga penggemar.

Juga kemunculan anjing kesayangan Kim Taehyung alias V BTS, yaitu Yeontan.

Baca: Atlet Anggar Kapuas Hulu Sumbang Medali Emas

Baca: Kejutan dengan Tambahan 10 Emas, Sintang Mantapkan Posisi di Rangking 3 Porprov

Baca: Haryadi Triwibowo Sebut Saat Ini Pelaku Usaha di Kota Pontianak Capai 18 Ribu

Burn The Stage: The Movie
Burn The Stage: The Movie (Twitter/BTSTHEMOVIE)

Tak hanya membuat ARMY kaget dengan banyaknya momen baru di Burn The Stage: The Movie, BTS juga memberikan kejutan lain di akhir film.

Berdasarkan pantauan Tribunnews, di akhir film, tampak sebuah pesan manis tertulis di layar.

"SPECIAL THANKS TO OUR WINGS, ARMY.

(Terima kasih khusus untuk sayap kami, ARMY)."

Banyak ARMY yang kemudian membagikan pengalaman mereka setelah menonton Burn The Stage: The Movie di media sosial.

Baca: PH Dijadwalkan Menghadiri Sosialisasi Program Perhutanan Sosial

Baca: Warga Tangaran Keluhkan Akses Jalan Rusak Parah

Baca: Juara di Cabor Tarung Derajat, Anggota Kodim Sumbangkan Medali Emas Bagi Sintang

"Aku menangis melihat pesan dari BTS di akhir film."

"Aku yakin semua ARMY di seluruh dunia pasti merasa bahagia setelah menonton film ini."

Burn The Stage: The Movie
Burn The Stage: The Movie (Twitter/BTSTHEMOVIE)

"Burn The Stage: The Movie sangat luar biasa. Semua pesan yang diucapkan para member memberiku pengaruh besar."

"Aku berencana akan menonton lagi karena Burn The Stage: The Movie sangat keren!"

Burn The Stage: The Movie awalnya hanya akan ditayangkan selama satu hari pada Kamis (15/11/2018).

Namun, melihat antusiasme ARMY begitu besar, jadwal tayang Burn The Stage: The Movie di Indonesia pun ditambah menjadi tiga hari.

Yaitu 16, 17, dan 18 November.

Meski begitu, harga tiket pada jadwal tayang tambahan dibanderol lebih mahal ketimbang harga hari pertama.

Jika tiket Burn The Stage: The Movie pada hari pertama dijual seharga Rp 100 ribu dan Rp 150 ribu, untuk jadwal tambahan tiket dibanderol seharga Rp 125 ribu dan Rp 175 ribu (kawasan Jabodetabek, Bandung, Bali, Medan, dan Surabaya).

Selamat bagi yang telah menontonnya ya!

Yuk Follow Instagram Tribun Pontianak:

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved