Ikuti Sekolah Sehat Tingkat Provinsi, Ini Persiapan SMKN 1 Mempawah Hilir
Dalam mempersiapkan ini, Pemkab Mempawah telah menggelar rapat persiapan dan mengundang sejumlah pihak terkait.
Penulis: Ferryanto | Editor: Dhita Mutiasari
Laporan Wartawan Tribun Pontianak Ferryanto
TRIBUN PONTIANAK.CO.ID.MEMPAWAH- SMKN 1 Mempawah Hilir akan mewakili Kabupaten Mempawah dalam ajang perlombaan Sekolah Sehat Tingkat Provinsi Kalimantan Barat 2018 pada kategori SMA / sederajat.
Dalam mempersiapkan ini, Pemkab Mempawah telah menggelar rapat persiapan dan mengundang sejumlah pihak terkait.
Baca: Yuk Ramaikan Malam Grandfinal Duta Lanceng Praben Kabupaten Mempawah 2018
Baca: Cakupan Imunisasi MR di Mempawah Baru Masih Rendah
Kepala SMKN 1 Mempawah Abdul Fatah saat di temui Tribun Pontianak mengatakan bahwa untuk mempersiapkan sekolah yang pihaknya pimpin untuk mengikuti dalam perlombaan Sekolah Sehat, maka pihaknya telah membentuk tim tersendiri untuk menangani berbagai persiapan yang di butuhkan.
Kemudian, ia mengungkapkan bahwa dalam persiapannya, pihaknya juga telah berkoodinasi dengan pihak terkait untuk menggunakan Dana Bos untuk pelaksanaan kegaiatan tersebut.
"Kalau untuk persiapan, kami sedang memperbaiki lah beberapa fasilitas dengan menggunakan Dana Bos, karena di perbolehkan,"ujarnya.
"Kita sisihkan dulu untuk guru honor, lalu sisanya untuk kegiatan - kegiatan ini,"imbuhnya.
Abdul Fatah mengatakan bahwa pihaknya dalam persiapan perlombaan Sekolah Sehat ini sedang dalam tahap untuk memproritaskan pembenahan UKS dan perlengkapan sarana dan prasarana kebersihan lingkungan sekolah.
Selain itu, dalam agendanya juga pihaknya juga telah menerapkan Pola Hidup Bersih kepada seluruh siswa dan lingkungan Sekolah, serta menghimbau para siswa dan siswi untuk membawa makanan sendiri dari Rumah.
"Alhamdulillah antusiasme siswa menanggapi dengan baik,"ujarnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/abdul-fatah_20181009_124952.jpg)