Pilkada Serentak
Retno Pramudya: Paslon Tunggal Membunuh Demokrasi di Pilkada 2017
Kami ingin membuktikan kepada masyarakat, sebagai partai yang menjunjung tinggi komitmen
Penulis: Sahirul Hakim | Editor: Arief
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Ketua DPW PPP kubu Romy, Retno Pramudya menyatakan untuk Pilkada 2017 di Kabupaten Landak dan Kota Singkawang. Pihaknya sudah menentukan pilihan mau mengusung siapa.
Kalau Kota Singkawang, PPP mengusung pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Singkawang, Malika Fitri-Suriyadi.
Sedangkan Pilkada di Kabupaten Landak, PPP memilih untuk tidak mengusung pasangan calon. Sedangkan partai politik lainnya, mengusung atau berkoalisi dengan pasangan calon bupati dan wakil bupati Landak, Karolin Margret Natasa- Herculanus Heriadi.
"Kini di Landak hanya pasangan calon tunggal. Dimana calon tunggal ini, lebih mengarahkan kepada pola politik pragmatis. Paslon tunggal ini, sama saja membunuh demokrasi di Pilkada 2017," ujarnya kepada Tribun, Rabu (30/9/2016).
Menurutnya, rakyat tidak diberikan kesempatan atau alternatif pilihan calon kepala daerah, sesuai dengan harapan dan keinginan masyarakat sendiri.
"Kenapa kami (PPP) tidak mendukung atau berkaalisi, dan milih tidak mengusung siapa-siapa. Kami ingin membuktikan kepada masyarakat, sebagai partai yang menjunjung tinggi komitmen," jelasnya.
Retno menuturkan, PPP sejak awal ingin memberikan alternatif pilihan kepada masyarakat Landak, untuk kepala daerah di Kabupaten Landak ke depannya.
"Kami ingin membangun dan menumbuh kembangkan kehidupan demokrasi di Kabupaten Landak," ungkapnya.