Olimpiade 2016
Kisah 2 Wanita Pasangan Sesama Jenis Bisa Bertanding Bersama di Olimpiade
Kate dan Helen sadar hubungan mereka bukan sesuatu yang normal. Apalagi mereka berdua adalah pasangan sesama jenis.
"Saya berharap akan ada lebih banyak pasangan seperti kami. Intinya, Anda mewarnai rambut dengan warna pirang, coklat, atau Anda berhubungan dengan seorang pria, wanita, siapa yang peduli? Anda akan jatuh cinta dengan orang yang membuat Anda jatuh cinta, itu intinya," papar Kate.
Meskipun Kate dan Helen telah melewati lebih dari 600 pertandingan internasional bersama-sama, namun Olimpiade Rio 2016 ini tetap terasa istimewa.
"Setelah apa yang kami alami selama ini, Olimpiade ini terasa lebih monumental sekarang," jelas Kate (36) yang lebih tua dua tahun dari istrinya Helen.
Masa-masa sulit Kate dan Helen
Setelah keduanya memenangkan medali perunggu di London tahun 2012, karier Helen terancam saat cakram susunan tulang punggungnya pecah dan ia harus bertahan selama 11 bulan.
Kate khawatir cedera yang dialami membuatnya tidak dapat bermain hoki lagi dan berdampak seumur hidup.
"Saya melakukan operasi dan sehat dalam waktu 11 bulan kemudian. Namun selama 3 sampai 4 bulan, saya masih bertanya-tanya apakah masih bisa melakukan hal ini lagi," cerita Kate.
BACA JUGA: Kolombia-Nigeria Melenggang ke Perempat Final Olimpiade
Kate sebagai seorang kapten tim Inggris merasa harus bangkit, walaupun pertandingan tersebut terasa seperti bencana.
Inggris kalah 4 dari 5 pertandingan dan otomatis hubungan Kate dan Helen juga menjadi sulit.
"Ketika seseorang berada di saat-saat paling rendah dalam hidupnya, kita akan melihat bagaimana ia akan bangkit dan berjuang. Saya senang sekarang bisa melihat Helen bermain hoki dengan kemampuan terbaiknya," jelas Kate.

Markas latihan tim Inggris di Sports Centre National di Bisham memiliki keyakinan bahwa di bawah kepemimpinan Kate dan Helen, tim ini bisa berjaya di Olimpiade.
Sayangnya, ada kemungkinan setelah Olimpiade ini, Kate dan Helen akan kembali ke Belanda, tempat di mana mereka pertama kali mereka menandatangani kontrak.
Pensiun bukan sebuah hal yang mudah dilakukan untuk Kate dan Helen, karena berarti mereka juga harus berpisah dengan seluruh teman di Bisham Abbey.
Mereka adalah orang-orang yang selalu mendukung pernikahan Kate dan Helen, sekaligus selalu mengolok-olok, namun tidak pernah membuat pasangan ini tersinggung.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/kate-richardson-walsh_20160811_165824.jpg)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/helen-richardson-walsh_20160811_165918.jpg)