Tribun Explore Kalbar
Wagub Kalbar Lepas Tribun Explore Kalbar 2016
Tribun Pontianak Explore Kalbar 2016 memulai perjalanannya dari Bandara Supadio Kubu Raya,dan berlanjut ke Pontianak.
Penulis: Leo Prima | Editor: Mirna Tribun
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID,PONTIANAK - Wakil Gubernur Kalbar, Cristiandy Sanjaya, melepas rombongan Tribun Pontianak Explore Kalbar 2016. Seremoni pelepasan tersebut, dilakukan di rumah dinas Wagub, di Jl Zainuddin, Kamis (18/2/2016), dan dihadiri Pemimpin Redaksi Tribun Pontianak, Ahmad Suroso serta Wakil Pemimpin Perusahaan Tribun Pontianak, Julia Lorrains.
Cristiandy menyampaikan apresiasinya terhadap Tribun Pontianak, yang mengangkat potensi pariwisata Kalbar, sekaligus memberikan informasi kepada wisatawan yang ramai berkunjung ke Kalbar menjelang perayaan Cap Go Meh.
Tribun Pontianak Explore Kalbar 2016 memulai perjalanannya dari Bandara Supadio Pontianak, dan berlanjut ke Pontianak, untuk mengangkat potensi pariwisata yang ada di Pontianak.
Kemudian tim akan melanjutkan perjalanan ke arah Singkawang, dimana akan digelar festival tatung pada puncak perayaan Cap Go Meh, Senin (22/2/2016) mendatang.
Di setiap kabupaten yang dilintasinya, tim Tribun Pontianak Explore Kalbar 2016, akan mengangkat potensi-potensi pariwisata yang ada, mulai wisata alam, kuliner, dan budaya.
Perjalanan ini selain diikuti oleh jurnalis dari Tribun Pontianak, Destriadi Yunas Jumasani dan Tito Rahmadhani, dan juga melibatkan anggota komunitas Borneo Sky Cam, yakni Tony dan Dedi.