Lowongan Kerja
OJK Umumkan Lowongan Kerja 2025 untuk Dua Jalur: PCAM dan MLE
Posisi yang ditawarkan diantaranya Pendidikan Calon Asisten Manajer (PCAM) angkatan 9 serta Multi Level Entry (MLE) untuk tahun 2025.
Ringkasan Berita:
- Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi membuka lowongan kerja untuk dua program rekrutmen, yaitu Pendidikan Calon Asisten Manajer (PCAM) angkatan 9 dan Multi Level Entry (MLE) untuk tahun 2025.
- Pendaftaran dibuka gratis mulai 21–27 November 2025 melalui laman resmi ojk-pcam9mle.shl.co.id.
- Program PCAM 9 ditujukan bagi fresh graduate hingga lulusan S3, dengan batas usia maksimal 29 tahun untuk D-IV/S1 dan 33 tahun untuk S2/S3.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) membuka lowongan kerja bagi siapa saja yang ingin berkarier di sektor jasa keuangan.
Adapun terdapat dua posisi yang ditawarkan diantaranya Pendidikan Calon Asisten Manajer (PCAM) angkatan 9 serta Multi Level Entry (MLE) untuk tahun 2025.
Merujuk informasi dari laman resmi OJK, proses pendaftaran dijadwalkan berlangsung pada 21 sampai dengan 27 November 2025 melalui laman resmi ojk-pcam9mle.shl.co.id.
Kedua posisi tersebut ditujukan untuk talenta muda berprestasi hingga profesional berpengalaman di sektor jasa keuangan nasional.
Pendaftaran dapat dilakukan gratis tanpa dipungut biaya sampai dengan Kamis 27 November 2025.
• Kanwil Kemenkum Kalbar dan OJK Perkuat Sinergi Bentuk Satgas Pengawasan PNBP Fidusia
Syarat Daftar PCAM 9 dan MLE OJK
Dilansir dari laman OJK, peserta yang ingin mendaftar PCAM 9 dan MLE OJK 2025 wajib memenuhi sejumlah persyaratan berikut:
1. PCAM OJK 9
Usia per 1 November 2025
- D-IV/S1: Maksimal 29 tahun
- S2/S3: Maksimal 33 tahun
- Pendidikan minimal: D-IV, S1, S2, S3
- IPK Minimal 3,00 dari skala 4,00
Perguruan Tinggi Lulusan PTN/PTS dalam atau luar negeri
Jurusan yang dibuka:
- Ekonomi/Keuangan (termasuk Syariah)
- Akuntansi
- Perpajakan
- Manajemen/Bisnis/Administrasi
- Agribisnis
- Hukum
- Statistik
- Matematika
- Aktuaria
- Informatika/Ilmu Komputer/Sistem Informasi
- Data Science/Analytics
- Komunikasi
- Desain Komunikasi Visual
- Hubungan Internasional
- Teknik Industri
- Teknik Sipil
- Arsitektur
- Teknik Kimia
- Teknik Lingkungan
- Teknik Mesin
- Teknik Elektro
- Fisika.
2. MLE OJK
Usia maksimalAsisten Manajer Madya: Maksimal 33 tahunManajer: Maksimal 36 tahun
- Pendidikan minimal: D-IV, S1, S2, S3
- IPK minimal 3,00 dari skala 4,00
- Lulusan PTN/PTS dalam atau luar negeri
- Pengalaman kerja
Asisten Manajer Madya: Minimal 3 tahun
Manajer: Minimal 6 tahun.
Jurusan yang dibuka:
- Teknik Informatika
- Ilmu Komputer
- Sistem Informasi
- Manajemen Informatika
- Cybersecurity
- Teknologi Informasi terkait
- Teknik Elektro
- Hukum
- Ekonomi
- Manajemen
- Akuntansi
- Statistik
- Matematika
- Ekonomi Syariah
- Keuangan Syariah
- Perbankan Syariah
- Hukum Syariah
- Hukum/Ekonomi Syariah yang relevan.
Apa itu PCAM OJK dan MLE 2025?
OJK
LowonganKerjaOJK
PCAM9
MLEOJK
Loker2025
RekrutmenOJK
KarierKeuangan
LowonganProfesional
InfoLoker
OJK2025
PendaftaranPCAM
SyaratPCAM
PendaftaranMLE
SyaratMLE
Evergreen
Meaningful
| CARA Daftar Program Magang 2025 Kemnaker di maganghub.kemnaker.go.id, Cek Jadwal & Syarat Lengkapnya |
|
|---|
| SIAP-SIAP! Cara Daftar Program Magang Nasional 2025 Kemnaker, Cek Link maganghub.kemnaker.go.id |
|
|---|
| KABAR BAIK! Pemerintah Buka Program Magang Bergaji UMP untuk Fresh Graduate, Mulai 7 Oktober 2025 |
|
|---|
| Siap-siap! Rekrutmen PLN 2025 Dibuka untuk Putra-Putri Terbaik Bangsa |
|
|---|
| Loker Komnas Perempuan 2025: Posisi Dibutuhkan, Syarat hingga Cara Daftar Online |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Loker-OJK.jpg)