Kebakaran di Kubu Raya

BREAKING NEWS - Rumah Ketua Pemadam Kebakaran Adisucipto Ludes Terbakar

"Kawan-kawan berhasil mengeblok belakang, kiri, dan kanan, sehingga hanya satu rumah yang terdampak," jelasnya.

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/CHRIS HAMONANGAN PERY PARDEDE
KEBAKARAN DI KUBU RAYA - Kondisi rumah saat terbakar di Jalan Major Alianyang, Gang Siaga Empat Berseri, Kecamatan Sungai Raya, hangus terbakar pada Sabtu, 15 November 2025 siang. 

Ringkasan Berita:
  • Rekan-rekan damkar langsung turun untuk antisipasi dan memadamkan api. Rumah yang terbakar ini milik rekan kita sendiri, Ketua Pemadam Kebakaran Adisucipto (PKA), yaitu Momon.
  • Itu bukan bagian kami, jadi kami tidak bisa menduga-duga. Tim kepolisian nanti yang mengecek sumber titik api karena tugas kami memadamkan,

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KUBU RAYA - Sebuah rumah di Jalan Major Alianyang, Gang Siaga Empat Berseri, Kecamatan Sungai Raya, hangus terbakar pada Sabtu, 15 November 2025 siang.

Petugas Damkar Mentari Pontianak Kota, Iwan Suryadi, mengatakan pihaknya menerima laporan kebakaran sekitar pukul 12.55 WIB melalui grup dan Handy Talkie (HT). 

"Rekan-rekan damkar langsung turun untuk antisipasi dan memadamkan api. Rumah yang terbakar ini milik rekan kita sendiri, Ketua Pemadam Kebakaran Adisucipto (PKA), yaitu Momon," ujar Iwan saat diwawancara disekitar lokasi kebakaran. 

Iwan menjelaskan penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan kepolisian. 

"Itu bukan bagian kami, jadi kami tidak bisa menduga-duga. Tim kepolisian nanti yang mengecek sumber titik api karena tugas kami memadamkan," katanya.

Polsek Kuala Behe dan Polsek Menjalin Berpatroli Menjaga Situasi Aman dan Cegah Tindakan Kejahatan

Ia menambahkan satu unit rumah ludes terbakar hingga 100 persen. 

Berkat kesigapan petugas, api berhasil dicegah merambat ke bangunan lain. 

"Kawan-kawan berhasil mengeblok belakang, kiri, dan kanan, sehingga hanya satu rumah yang terdampak," jelasnya.

Sekitar 20 unit armada pemadam diturunkan ke lokasi. 

Iwan menyebut ketersediaan sumber air cukup memadai, hanya akses jalan yang menjadi kendala. 

Saat kejadian, rumah dalam keadaan kosong, termasuk pemiliknya yang sedang berada di luar.

Setelah hampir satu jam berjibaku, api akhirnya berhasil dipadamkan. 

Dalam proses pemadaman, seorang petugas sempat mengalami luka akibat terkena semprotan air dari unit lain. 

"Tadi ada petugas yang terdampak di bagian muka. Sudah dibawa ke rumah sakit, tapi kami belum tahu dibawa ke mana. Sepertinya tidak parah. Petugas ini dari Damkar Cempaka," tutup Iwan. (*)

- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp

!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved