Hadiri Kenal Sambut, Bupati Sintang Ajak Kejaksaan Negeri Perkuat Sinergi dan Kolaborasi
Simbol ini menjadi tanda ucapan selamat datang sekaligus penghargaan atas kehadiran pejabat baru di Bumi Senentang.
Penulis: Agus Pujianto | Editor: Jamadin
Ringkasan Berita:
- Taufik Effendi resmi menggantikan Erni Yusnita, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Sintang.
- Sebagai bentuk penghormatan dan penyambutan secara adat, kegiatan diawali dengan pengalungan syal tenun ikat khas Sintang kepada Taufik Effendi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SINTANG - Bupati Sintang, Gregorius Herkulanus Bala, menghadiri acara kenal sambut Kepala Kejaksaan Negeri Sintang yang baru, Taufik Effendi di Pendopo Rumah Jabatan Bupati Sintang, Kamis 6 November 2025 malam.
Taufik Effendi resmi menggantikan Erni Yusnita, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Sintang.
Acara tersebut berlangsung hangat meski diguyur gerimis, dan dihadiri oleh jajaran Forkopimda, Ketua DPRD Kabupaten Sintang, Ketua DPRD Kabupaten Melawi, Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda, para pejabat di lingkungan Pemkab Sintang, serta tamu undangan lainnya.
Sebagai bentuk penghormatan dan penyambutan secara adat, kegiatan diawali dengan pengalungan syal tenun ikat khas Sintang kepada Taufik Effendi.
Simbol ini menjadi tanda ucapan selamat datang sekaligus penghargaan atas kehadiran pejabat baru di Bumi Senentang.
Dalam sambutannya, Bupati Sintang menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas kerja sama yang telah terjalin antara Pemerintah Kabupaten Sintang dan Kejaksaan Negeri Sintang.
“Kami bersyukur malam ini, walau cuaca sedikit gerimis, tetapi tidak menghalangi kita untuk berkumpul dan menyambut kedatangan Bapak Kejari Sintang yang baru. Beginilah tradisi kami di Sintang, penuh kehangatan dan kebersamaan dalam menyambut mitra baru Forkopimda,” ujar Bala.
Gregorius Herkulanus Bala juga menegaskan pentingnya kolaborasi dan komunikasi yang baik antara pemerintah daerah dan aparat penegak hukum dalam melaksanakan tugas dan pelayanan kepada masyarakat.
“Kami berharap bimbingan dan kerja sama yang baik, bukan cuma dengan kejaksaan tapi juga dengan seluruh Forkopimda. Kira-kira begitulah kita bekerja sama,” tambahnya.
Bupati Sintang menyampaikan harapan agar Kepala Kejaksaan Negeri Sintang yang baru dapat segera beradaptasi dan merasa betah bertugas di Sintang.
“Kami berharap Bapak Kejari betah di Sintang. Kalau ada keluhan atau hal-hal yang perlu disampaikan, silakan curhat sama kami,” harap Bala.
• Malam Kenal Pamit Kapolres Ketapang, Ajang Penuh Haru dan Kehangatan di Hotel Grand Zuri
Ia juga menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Sintang selalu terbuka untuk menerima masukan dan arahan dari Kejaksaan, agar setiap kebijakan daerah tetap berjalan sesuai aturan dan prinsip hukum.
Acara berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan menjadi momentum memperkuat sinergi antara Pemerintah Kabupaten Sintang dan Kejaksaan Negeri Sintang dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan berintegritas.
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!
| Buka Kelam Tourism Festival, Bala: Anggaran Kecil, Dampak Besar untuk Wisata Gunung Kelam |
|
|---|
| Kelam Tourism Festival 2025 Resmi Dibuka, Sajikan Beragam Atraksi Wisata dan Ekonomi Kreatif |
|
|---|
| Bupati Sintang Minta Dukungan Pengembangan RSUD Sebagai Rumah Sakit Rujukan Regional Timur Kalbar |
|
|---|
| Bupati Sintang Minta Kemenhub Tinjau Harga Tiket dan Perpanjangan Runway Bandara Tebelian |
|
|---|
| Sintang Siap Jadi Tuan Rumah Raimuna Daerah se-Kalimantan Barat 2025 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/kenalsambutjaksa.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.