Baru Terjual 3,8 Ton Jagung ke Bulog, Kapolres Kapuas Hulu Optimis Target 12 Ton Tercapai
Kapolres menyatakan, saat ini pihaknya sudah menanam jagung melalui petani binaan Polres di lahan seluas 12 hektar.
Penulis: Sahirul Hakim | Editor: Rivaldi Ade Musliadi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KAPUAS HULU - Kapolres Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat, AKBP Roberto Aprianto Uda, menyampaikan, selama ini Bulog Putussibau, telah menerima hasil panen jagung dari petani binaan Polres Kapuas Hulu sebanyak 3,8 ton.
"Sementara target kita harus 12 ton, hasil berkebun jagung dari petani binaan Polres Kapuas Hulu. Dalam hal ini, kami tetap optimis untuk mencapai target," ujarnya, Rabu 8 Oktober 2025.
Kapolres menyatakan, saat ini pihaknya sudah menanam jagung melalui petani binaan Polres di lahan seluas 12 hektar.
"Setidaknya satu hektar, petani bisa menghasilkan lima ton," ucapnya.
• Kapolda Kalbar Ajak Optimalkan Lahan untuk Penanaman Jagung Serentak di Singkawang
Maka dari itu, kata AKBP Roberto Aprianto Uda, pihaknya terus bekerjasama dengan semua pihak, baik pemerintah maupun petani atau masyarakat itu sendiri.
"Selama ini Polres, Pemda dan masyarakat selalu berkomunikasi dengan baik," ungkapnya.
Pimpinan Cabang Perum Bulog Putussibau, Kapuas Hulu, M. Khilnan Rianda menyampaikan, hingga hari ini sudah ada 3.800 kilogram atau 3,8 Ton jagung curah hasil panen dari petani binaan Polres Kapuas Hulu yang sudah diserap oleh Bulog Putussibau.
“Untuk saat ini memang dari Bulog itu jagung yang sudah masuk dari Petani binaan Polres Kapuas Hulu sudah ada 4 Ton dan hari ini akan ada masuk lagi sebanyak 1,2 Ton,” ujarnya.
Dijelaskan bahwa, Bulog Putussibau mengambil hasil panen jagung dari petani dengan harga Rp6.400 perkilogram, namun sejauh ini belum ada petani secara langsung yang menjual jagung ke Bulog.
“Jadi yang menjual jagung ke Bulog adalah petani binaan Polres Kapuas Hulu. Petani secara umum belum ada jual jagung ke kita,” ungkapnya.
Rianda memastikan, pihaknya siap menampung seberapa banyak pun hasil panen jagung dari petani Kapuas Hulu.
“Untuk kendala kita saat ini belum ada. Cuma kita belum ada pengeringan saja,” ungkapnya. (*)
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!
Tanam Jagung
Bulog
Kapolres Kapuas Hulu
Roberto Aprianto Uda
Polres Kapuas Hulu
Jagung
Ketahanan Pangan
ketahanan pangan nasional
Kapuas Hulu
Berita Terbaru Tribun Pontianak
Kalbar
Kalimantan Barat
Rabu 8 Oktober 2025
Kapolda Kalbar Ajak Optimalkan Lahan untuk Penanaman Jagung Serentak di Singkawang |
![]() |
---|
Pemda Kapuas Hulu Percepatan Penanganan Stunting Melalui Pendekatan Konvergensi Lintas Sektor |
![]() |
---|
Wakil Bupati Kayong Utara Hadiri Penanaman Jagung Serentak Dukung Ketahanan Pangan |
![]() |
---|
Lapangan Futsal Safani Ambruk Diterjang Angin, Pengelola Pastikan Tak Ada Korban Jiwa |
![]() |
---|
Tri Tito Karnavian Kembali Pimpin Perwosi, Windy Prihastari Siap Dukung Visi Misi |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.